Ada Program Pinjaman Pensiun di PT. Pos Maksimal RP 300 Juta, Begini Caranya
Ada Program Pinjaman Pensiun di PT. Pos Maksimal RP 300 Juta, Begini Caranya--
BENGKULU, RBTVCAMKOHA.COM-PT. Pos Indonesia terus menggencarkan program pinjaman bagi pensiunan, mulai dari yang terendah Rp 1 juta hingga maksimal Rp 300 juta.
Bagi para pensiunan TNI, Polri dan PNS dapat melakukan pinjaman dengan syarat harus memiliki SK Pensiun.
BACA JUGA:Ada Program Pinjaman Pensiun di PT. Pos Maksimal RP 300 Juta, Begini Caranya
Program pinjaman bagi pensiunan terus digencarkan PT. Pos Indonesia, di PT. Pos Bengkulu sendiri, dengan tujuan tujuan untuk membantu para pensiunan dalam memenuhi kebutuhan finansial mereka tanpa harus menghadapi kendala yang berat.
Layanan pinjaman pensiunan ini hasil kerja sama dengan koperasi nusantara atau KOPNUSPOS.
BACA JUGA:Pensiunan Bisa Pinjam Hingga Rp250 Juta di Kantor Pos, Simak Syarat dan Caranya di Sini
Kepala Cabang KOPNUS provinsi Bengkulu, Kesuma Yanuanita mengatakan, Program layanan pinjaman yang ditunjukkan untuk penisiuan TNI, Polri dan PNS ini dengan minimal pinjaman Rp 1 Juta hingga Rp 300 juta.
"Program layanan pinjaman yang ditunjukkan untuk penisiuan TNI, Polri dan PNS ini dengan minimal pinjaman Rp 1 Juta hingga Rp 300 juta," kata Kesuma Yanuanita selaku kepala cabang KOPNUS provinsi Bengkulu.
Sementara itu Pensiunan yang dapat memanfaatkan program pinjaman ini meliputi pensiunan ASABRI yakni pensiunan TNI dan POLRI, sedangkan Taspen mengelola pensiunan PNS atau Pegawai Negeri Sipil.
BACA JUGA:Pelaku UMKM Bisa Ajukan Pinjaman Rp 200 Juta ke Kantor Pos, Cek Syarat dan Caranya
Ada Tiga kategori pinjaman pensiunan:
- Pinjaman Reguler
Usia 40 tahun hingga75 tahun, dengan pinjaman Rp 1 Juta hingga Rp 300 juta.
- Pinjaman Platinum
Usia 75 tahun hingga 80 tahun, bisa mengajukan pinjaman minimal Rp 100 juta.
-Pinjaman Platinum Plus Plus
Usia 80 tahun hingga usia maksimal 83 tahun dengan pinjaman Rp 55 juta.
"Untuk usia Platinum Plus-Plus sendiri rentan umut delapan puluh tahun sampai delapan puluh tiga tahun, dengan ajuan pinjaman sebanyak lima puluh lima juta," katanya (22/5).
Syarat Dalam Pengajuan Pinjaman Pensiunan:
-SK pensiunan asli yang jadi jaminan maka akan diproses.
Layanan pinjaman yang disediakan oleh Kantor Pos memang ditujukan untuk pensiunan.
Jadi syarat untuk meminjam uang di Kantor Pos harus ada SK pensiun asli. Karena SK asli tersebut membuktikan bahwa Anda merupakan pensiunan.
-KTP
Syarat pinjam uang di Kantor Pos yang berikutnya ialah fotokopi KTP. Dokumen ini dapat membuktikan identitas diri bahwa benar Anda (calon peminjam) yang mengajukan pinjaman. Anda dapat menyerahkan fotokopi KTP suami maupun istri.
- KK
Calon pelamar perlu menyerahkan fotokopi KK sebagai syarat pendukung identitas diri. Fotokopi KK ini sangat wajib diserahkan bahkan jika meminjam di instansi peminjaman lainnya.
- KARIP atau Kartu Identitas Pensiun
Kartu identitas pensiun ini dapat berupa Karip atau Buku Asabri. Jadi selain menyiapkan surat keterangan pensiun, calon peminjam harus membawa dokumen ini.
Sebab kartu ini dapat membuktikan bahwa calon peminjam adalah anggota pensiunan.
- Kartu ASABRI
- Surat Nikah
Surat nikah menjadi syarat meminjam uang di Kantor pos karena menjadi bukti bahwa calon pelamar sudah berkeluarga.
Meskipun ini hanya sebagai syarat pendukung, calon peminjam harus tetap menyiapkannya.
- Pas Foto
Persyaratan lainnya yang harus disiapkan calon peminjam adalah pas foto berwana berukuran 4×6 berjumlah 2 lembar. Pas foto yang dilampirkan dapat berupa foto suami maupun istri.
- KK dan KTP untuk ahli waris
- NPWP dengan pinjaman di atas Rp 50 juta
Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) merupakan nomor yang digunakan wajib pajak untuk membayar pajak. Bagi yang sudah pensiun biasanya sudah memiliki dokumen ini karena merupakan hal wajib saat menerima gaji.
Dijelaskan oleh Kesuma Yanuanita selaku Kepala Cabang KOPNUS Provinsi Bengkulu, untuk persentase bunga pinjaman sendiri, mulai dari 0,69 persen untuk Reguler, kemudian 1,62 persen untuk Platinum dan 1,79 untuk Platinum Plus-Plus.
Untuk jumlah angsuran dimulai dengan Rp 300 ribu hingga Rp 700 ribu dengan lama angsuran sepuluh tahun.
"Untuk jumlah angsuran dan masa pi jaman sendiri, sesuai dengan jumlah pinjaman dan umur pensiunan itu sendiri" ujarnya.
Dian Maya Erika
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: