Iklan RBTV

Waduh! 1 CPNS Bengkulu Tengah Batal Lulus, Ini Alasannya

Waduh! 1 CPNS Bengkulu Tengah Batal Lulus, Ini Alasannya

Seleksi CPNS --

BENGKULU TENGAH, RBTVDISWAY – Diverifikasi ulang, 1 CPNS BENGKULU TENGAH batal lulus.

Pemerintah Kabupaten Bengkulu Tengah secara resmi membatalkan kelulusan satu orang calon pegawai negeri sipil (CPNS) setelah dilakukan verifikasi ulang berkas.

Pembatalan ini diumumkan melalui website resmi Pemkab Bengkulu Tengah.

BACA JUGA:Tiga Tokoh Bicara Pajak Kendaraan, Berawal dari Perda lalu Viral, Apa Solusinya? RBTV Pertemukan Satu Meja

CPNS yang batal lulus tersebut adalah Wiena Aviolita Sari, dengan jabatan yang dilamar dokter gigi ahli pertama-dokter gigi (umum) pada Puskesmas Pematang Tiga.

Sebelumnya, pelantikannya sempat ditunda karena masih dalam proses pengajuan Nomor Induk Pegawai (NIP) ke Badan Kepegawaian Negara (BKN). 

Namun, setelah dilakukan pemeriksaan lanjutan, diketahui bahwa yang bersangkutan tidak dapat memenuhi salah satu persyaratan administrasi, yakni tidak menyerahkan riwayat hidup. 


Seleksi CPNS 2024 --

BACA JUGA:Jemaah Haji Asal Kepahiang Meninggal Dunia di Mekah, Sempat Pingsan saat Umrah Wajib

Akibatnya, yang bersangkutan dinyatakan tidak memenuhi syarat (TMS) dan kelulusannya dibatalkan.

Dengan adanya pembatalan ini, serta satu CPNS lainnya yang telah mengundurkan diri, jumlah CPNS yang dilantik untuk formasi tahun anggaran 2024 di Kabupaten Bengkulu Tengah berkurang menjadi 260 orang dari total 262 peserta yang sebelumnya dinyatakan lulus.

BACA JUGA:Gubernur Bengkulu Helmi Hasan Siapkan Anggaran Rp620 M, Sulap Jalan 'Karut' Jadi Mulus

“Kami terus mendorong proses percepatan pelantikan, sesuai arahan Bupati, agar para CPNS segera menerima SK dan dapat langsung bergabung untuk berkontribusi dalam pembangunan Kabupaten Bengkulu Tengah,” ujar Kepala BKPSDM Bengkulu Tengah, Epileslipi.

BACA JUGA:Remaja 17 Tahun Meninggal Dunia dengan Kondisi Terluka, Kejadian di Skip Kota Bengkulu

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: