Abu Nawas Berkonflik dengan Para Ulama, Namun Bisa Selesai hanya Karena Roti

Minggu 11-06-2023,14:22 WIB
Reporter : Tim liputan
Editor : Purnama Sakti

"Apa alasanmu berbuat demikian?" tanya Baginda Raja lagi.

 

"Sebelum menjawabnya, izinkan terlebih dahulu hamba meminta beberapa kertas dan pena, lalu bagikan kepada semua para ahli ilmu yang ada di ruang sidang ini," pinta Abu Nawas. 

 

Setelah masing-masing ulama mendapat kertas dan pena, Abu Nawas kemudian kembali berkata, 

 

"Aku meminta kepada kalian semua para ahli ilmu untuk menulis jawaban pada kertas atas pertanyaan yang akan aku ajukan."

 

BACA JUGA:Abu Nawas Diuji dengan Wanita Cantik, Lulus atau Tidak?

"Pertanyaannya adalah: Apa yang dimaksud dengan roti?" ucap Abu Nawas.

 

Mendengar pertanyaan remeh-temeh tersebut, salah satu dari ulama berkata, "Apa maksud pertanyaan itu wahai Abu Nawas? Ini tidak ada kaitannya dengan kasusmu."

 

Abu Nawas membalas, "Silakan dijawab saja, nanti Anda akan tahu."

 

Setelah masing-masing ulama menuliskan jawabannya pada kertas tersebut, lalu dikumpulkan kepada Baginda Raja.

Kategori :