RbtvCamkoha - Seorang warga asal Desa Suka Medan, Kecamatan Marga Sakti Seblat, Kabupaten Bengkulu Utara, dikabarkan hanyut Senin sore (03/10), sekitar pukul 18.00 WIB.
Keterangan dari Kades Karya Pelita, Ferdino Mustiko, saat dikonfirmasi membenarkan kejadian tersebut. Korban diketahui bernama Frans.
Korban hanyut saat tengah menjala ikan bersama rekannya bernama Indari, di sungai Seblat, Desa Suka Medan, Kecamatan Marga Sakti Seblat.
\"Iya, dia warga Suka Medan, aslinya dari Desa Karya Pelita. Kalau rekannya selamat,\" sampai Ferdino Mustika.
Hingga berita ini diterbitkan, korban masih belum ditemukan. Upaya pencarian terhadap korban masih terus dilakukan.
Novan Alqadri