Final, Berikut Kuota PPPK yang Didapati Pemprov Bengkulu

Jumat 04-08-2023,16:35 WIB
Reporter : Siska Harliana
Editor : Purnama Sakti

BENGKULU, RBTVCAMKOHA.COM - Pemerintah Provinsi Bengkulu mendapat alokasi formasi PPPK sebanyak 748 orang. Rinciannya 631 PPPK tenaga pendidik, 109 PPPK tenaga kesehatan dan 8 penyuluh.

 

Hasil ini diserahkan langsung Menteri PAN-RB Abdullah Azwar Anas kepada Kepala BKD Provinsi Bengkulu Gunawan Suryadi, Kamis malam (3/8) di Jakarta. 

 

"Hasil kita mengikuti rapat koordinasi nasional di Jakarta. Kita mendapatkan alokasi P3K sebanyak 748 orang," kata Kepala BKD Provinsi Bengkulu, Gunawan Suryadi. 

BACA JUGA:Diganjar Rezeki yang Luar Biasa, Dalam Waktu Dekat 5 Weton Ini Diramalkan akan Kaya Raya

 

Disampaikan Gunawan, alokasi ini memang berkurang dari yang diajukan, yakni 757 formasi, menjadi 748. Ada 9 formasi yang berkurang, yakni formasi tenaga kesehatan berkurang 1 dan penyuluh berkurang 8 orang. 

 

"Dari yang kita usulkan kemarin memang ada pengurangan," tambah Gunawan. 

 

Alokasi ini sudah dipastikan tidak ada lagi pengurangan karena sudah ditetapkan oleh Menpan-RB. 

 

Selanjutnya untuk pelaksanaan masih menunggu petunjuk teknis dan petunjuk pelaksanaan dari Kemenpan-RB.

BACA JUGA:Weton Berikut Calon Pemimpin, Mungkin Termasuk Anda

Kategori :