يتبع الدجال من يهود أصبهان سبعون ألفا عليهم الطيالسة
“Dajjal akan diikuti oleh 70,000 Yahudi dari Asfahan, mereka memakai thayalisah” (HR Muslim 2944).
Thayalisah adalah selendang yang dipakai di pundak, menyerupai baju/jubah, tidak memiliki jahitan. Sedangkan hadis dari sahabat ‘Utsman bin Abil ’ash ra, bahwa Nabi SAW bersabda:
أكثر أتباع الدجال اليهود و النساء
“Kebanyakan pengikut Dajjal, adalah orang Yahudi dan kaum wanita” (HR Ahmad, dalam musnad beliau 4/216-217).
BACA JUGA:Penjelasan Lengkap Tanda Kiamat, Mulai dari Dajjal hingga Turunnya Nabi Isa
Di kalangan umat Yahudi sendiri Dajjal adalah sosok raja yang ditunggu-tunggu. Mereka meyakini Dajjal sebagai raja yang akan menguasai lautan dan daratan. Mereka juga meyakininya sebagai salah satu tanda kebesaran Allah. Mereka menamainya dengan nama Al-Masih bin Dawud.
Namun, ada juga penjelasan, menjelang terjadinya hari kiamat akan bertiup angin atau udara sejuk. Ternyata, udara tersebut akan mewafatkan orang beriman, sehingga mereka tidak merasakan kegaduhan kiamat.