NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM – Kini, lembaga perbankan semakin memberikan kemudahan bagi para nasabahnya. Yakni dengan menyediakan layanan pinjaman online, seperti halnya bank BRI.
Layanan online ini bisa menjadi solusi untuk mengatasi kesulitan keuangan. Jadi, layanan pinjaman online tersebut adalah aplikasi BRI Ceria dan tentunya sudah resmi terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan (OJK).
BACA JUGA:KUR BRI Rp25 Juta Untuk Usaha Kecil, Cek Cicilan per Bulan dan Tips Agar Pengajuan Disetujui
Bahkan bagi Anda yang berusia 21 tahun pun juga bisa mengajukan pinjaman di BRI Ceria.
Sehingga nasabah pun tidak perlu repot lagi untuk datang ke kantor dan mengantre di bank BRI untuk mengajukan pinjaman. Karena cukup menggunakan aplikasi BRI Ceria di smartphone.
Lantas, berapa maksimal dana yang bisa diajukan di BRI Ceria? Simak informasi berikut ini.
BRI Ceria adalah layanan pinjaman berbasis digital untuk pembiayaan transaksi melalui e-commerce, online travel site, atau ride sharing. Cara daftar BRI Ceria pun mudah, karena hanya mengandalkan smartphone dan koneksi internet saja.
Perlu diketahui, aplikasi BRI Ceria ini tidaklah sama seperti aplikasi pinjol yang lainnya. Sebab. BRI Ceria tidak memberikan uang tunai, melainkan uang digital.