NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM – Diganggu makhluk halus merupakan hal yang patut kita benci. Apalagi, jika kita bukanlah orang pemberani dan cenderung menghindari hal-hal yang berbau mistis maupun perbincangan terkait makhluk astral atau semacamnya.
Terkadang ketika dalam suasana gelap atau tempat yang kita belum pernah datangi, tiba-tiba bulu kuduk merinding sendiri tanpa kita disadari. Perasaan takut pun muncul.
Apabila Anda adalah tipe penakut atau sering was-was, maka baiknya mengamalkan zikir dan doa untuk mengusir jin atau setan di rumah ini. Sebab bisa jadi, itulah masalah yang sering dialami dan membuatmu ketakutan.
BACA JUGA:Jika Suami Melakukan Dua Hal Berikut, Penjelasan Buya Yahya Dia Suami yang Paling Buruk
Doa dan zikir ini berasal dari Al-Qur'an dan mungkin juga sering diamalkan. Namun, mulai saat ini jika Anda ingin menjadikannya amalan dan zikir untuk mengusir setan dan jin di dalam rumah yang mungkin mengganggu, bisa juga diniatkan untuk itu.
Berikut tiga bacaan dan doa yang bisa diamalkan untuk mengusir setan dan jin dari rumah:
Pertama, baca Ayat Kursi.
Ayat Kursi adalah ayat ke-255 dari Al-Baqarah. Ayat ini bisa juga dipakai untuk mengusir setan dan jin jika itu mengganggu Anda. Bisa juga diamalkan sebagai zikir malam, khususnya ketika hendak tidur seraya berniat menyerahkan segalanya kepada Allah.
BACA JUGA:Kata Buya Yahya Begini Caranya agar Doa Cepat Dikabulkan Allah SWT