BACA JUGA:3 Khodam yang Paling Menyukai Orang Pendiam dan Cara Mendapatkannya
Dahulu sistem kasta sangat ketat diberlakukan pada masyarakat Jepang. Para shogun atau ditaktor militer Jepang menempatkan masyarakat desa atau burakumin pada kasta terendah.
Seperti para kriminal dan pekerja tidak lazim yang akhirnya akan terdiskriminasi oleh pemerintah dan para masyarakat lain.
Hal inilah yang membuat mereka terpaksa bersatu untuk bertahan hidup dari sangsi sosial masyarakat.
Pada periode pertengahan Edo di Jepang 1603-1868, kasta burakumin terbagi menjadi dua kelompok utama dan dari kasta burakumin inilah kemungkinan besar Yakuza terbentuk.
Orang-orang yang termasuk dalam kasta paling bawah biasanya mengembangkan seni tato mereka sendiri dengan proses tradisional irezumi yang hingga kini masih ada.
BACA JUGA:Hati-hati Orang dengan Ciri Berikut, Bisa jadi Dia Didampingi Khodam Harimau
Seniman tato yang juga merupakan seniman woodblock atau pemahat seni cetakan kayu blok biasanya menggambar tato pada tubuh Yakuza.
Dahulu, tato juga digunakan pemerintah sebagai hukuman bagi para pelaku kejahatan. Para pelaku kejahatan akan ditandai pada dahi atau daerah yang terlihat oleh masyarakat untuk mengucilkan para pelaku tersebut.