Dalam suatu hadist diterangkan, seseorang yang telah melakukan dosa bertahun tahun pun akan bisa mendapatkan kunci surga.
Bahkan, Allah SWT memberikan kesempatan bertaubat hingga pezina hendak mendekati ajalnya.
Jika dzikir penghapus dosa zina ini diucapkan dengan benar dan penuh harapan agar segala dosa terampuni, Allah Yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang memberikan kunci surga kepada pelaku dosa zina.
BACA JUGA:Setiap Orang yang Mengamalkan Dzikir Ini akan Diselamatkan dari Kemiskinan
Proses bertaubat yang sebaik-baiknya adalah menutupi aib dosa zina itu untuk dirinya sendiri. Cukupkan perbuatan dosa tersebut diketahui olehnya dan Allah SWT.
Dzikir penghapus dosa zina ini penting bagi siapa saja yang sudah terjerumus ke dalam dosa zina. Di dalam ajaran agama Islam secara tegas melarang perbuatan dosa zina karena termasuk dosa besar.
QS Al Isra ayat 32 menyatakan, "Dan janganlah kamu mendekati zina, sesungguhnya zina adalah suatu perbuatan yang keji. Dan suatu jalan yang buruk."
Sebagaimana dilansir dari YouTube Santri Kalong Virtual diunggal 4 April 2020. Judulnya "Meskipun pernah jadi pezina, masih tetap bisa masuk surga, begini penjelasannya".