Melahap makanan yang sudah diberi soda akan menyebabkan badan tikus menggembung karena mereka tidak bisa mengeluarkan gas yang dihasilkan soda. Tikus tidak akan langsung mati di tempat, melainkan mereka akan lari ke ruang terbuka sebelum mati karena menahan gas tersebut.
BACA JUGA:Gerombolan Tikus Serang Sawah, Tiru Trik Petani di Daerah Ini Basmi Tikus dengan Burung
5. Lem tikus
Selain bahan yang mudah itu, kamu juga bisa menggunakan lem tikus. Biasanya lem ini memiliki bentuk seperti papan yang bisa dibuka. Kamu tinggal taruh makanan di atas lem tersebut. Saat tikus itu makan, ia akan terjerat dalam lem. Kamu tinggal tutup dan membuangnya. Lebih mudah kan.
Makna Tikus Masuk Rumah
Tikus masuk rumah sudah sering terjadi. Salah satunya penyebabnya karena kebersihan rumah kurang terjaga.
Saat tikus ada di dalam rumah, tentu saja membuat penghuni rumah tidak nyaman. Belum lagi risiko beberapa perabotan yang bisa rusak karena menjadi sasaran tikus.
Selain menandakan kebersihan rumah kurang terjaga, tikus masuk rumah juga ada arti lain. Karenanya pemilik rumah dianjurkan untuk istighfar.
BACA JUGA:Silakan Pilih yang Cocok, Ini Perbandingan Tandon Air Stainless Steel dan Plastik
Ustadz Syafiq Riza Basalamah dalam suatu kajiannya menjelaskan perihal dosa. Dikatakan Ustadz Syafiq, perbuatan dosa akan mendatangkan dampak buruk dalam kehidupan.
Tidak hanya bagi pelaku, namun juga bisa dirasakan oleh orang lain. Misalkan seorang suami berbuat dosa, maka dampaknya juga bisa dirasakan anak dan istrinya.
Bahkan tikus yang masuk di dalam rumah juga bisa merasakan dampak dosa tersebut.
"Orang yang berbuat dosa akan mendapatkan dampak buruk, dampak negatif dari perbuatan dosanya, di dirinya, di istrinya, di anaknya, di pembantunya, bahkan di tikus yang ada di rumahnya," kata Ustadz Syafiq Riza Basalamah.
BACA JUGA:Rajin-rajin Dicek, Ini 3 Tempat di Rumah Paling Disukai Tikus Bersarang
"Karena Allah mengatakan barangsiapa berbuat dosa pasti dibalas," lanjut Ustadz Syafiq Riza Basalamah.