Fotocopy KTP dan KK lalu Ajukan KUR BNI Rp 40 Juta, Angsuran Bulanannya Rp 773 Ribu

Minggu 10-12-2023,13:32 WIB
Reporter : Tim liputan
Editor : Purnama Sakti

BACA JUGA:Jangan Sampai Macet Bayar Angsuran Bulanan KUR BRI, Berikut Dampaknya

14. Tidak dibutuhkan jaminan.

Cara Pengajuan Pinjaman KUR BNI Rp40 Juta 

Seperti yang diketahui, KUR BNI memiliki pengajuan secara online  yakni melalui laman https://eform.bni.co.id/BNI_eForm/kurOption .

Nantinya, pemohon juga akan memberikan formulir pengajuan KUR BNI online secara offline ke kantor Bank BNI terdekat. Selanjutnya, nasabah harus membawa eform KUR BNI yang sudah dicetak serta dokumen syarat pengajuan ke Kantor BNI terdekat. 

Bagi yang sudah mempunyai rekening BNI dan menjadi mitra Agen 46 punya proses pinjaman lebih cepat sekitar 3 hari kerja. Sedangkan, bagi yang belum mendaftar sebagai mitra BNI Agen 46 dan belum punya rekening BNI silakan ajukan pinjaman KUR BNI 2023 di Kantor BNI terdekat di domisili agar proses pencairan lebih cepat.

BACA JUGA:Lengkap, Ini Tabel Angsuran KUR BRI Pinjaman Mulai Rp 1 Juta, Simak juga Syarat Pengajuannya

Cara Cek BI Checking atau SLIK OJK

Jadi, bagi Anda yang ingin melakukan pengecekan BI Checking dapat dilakukan secara online baik melalui website maupun aplikasi. Berikut langkah-langkahnya:

1. Melalui Situs iDebku

Adapun dokumen pendukung yang harus disiapkan sebelum melakukan BI Checking di situs iDebku. Daftar dokumennya sebagai berikut.

Bagi debitur perorangan:

- Warga Negara Indonesia (WNI) harus menyiapkan foto diri dan foto diri dengan KTP

- Warga Negara Asing (WNA) harus menyiapkan foto/scan paspor asli

- Debitur yang meninggal dunia diperlukan salinan surat keterangan kematian atau surat keterangan ahli waris

BACA JUGA:Lengkap, Ini Tabel Angsuran KUR Mandiri Pinjaman Rp 10 hingga Rp 50 Juta, Cicilan Mulai Rp 193 Ribu

Kategori :