Handtraktor Kelompok Tani Bantuan Tinggal Kerangka, Mantan Kades Melapor ke Polisi

Selasa 30-01-2024,21:15 WIB
Reporter : Hari Adiyono
Editor : Aliantoro

SELUMA, RBTVCAMKOHA.COM - Lantaran mesin handtaktor raib diduga dicuri, mantan Kades Lawang Agung Kecamatan Air Periukan Kirman Efendi melaporkan kejadian ini ke Polsek Sukaraja pada Selasa siang (30/1/2024). 

 

Pasalnya, ia tidak terima mesin handtraktor yang sedang dipinjamnya dari kelompok tani Sumber Makmur III Desa Lawang Agung itu raib, saat keberadaan handtraktor tersebut berada di lahan perkebunan kelapa sawit yang baru di replantingnya.

BACA JUGA:Rumah Butuh Perbaikan tapi Tidak Punya Uang, Ajukan Pinjaman Renovasi Rumah di BTN

Diakuinya, kejadian ini baru diketahuinya pada Senin sore (29/1/2024) sekitar pukul 16.00 wib, setelah 4 hari lalu handtraktor tersebut dipinjamnya dari kelompok tani, untuk menggarap lahan pertanian miliknya.

Ia terkejut, setiba di lokasi kebunnya, hanya tersisa kerangka dari handtraktornya, sedangkan bagian mesinnya merek kubota telah hilang, dan saat ini kerangka handtraktor yang masih tertinggal di lokasi kebun milik pelapor, telah diberi garis polisi.

BACA JUGA:Kapolda Bengkulu Cek Kesiapan Polres Seluma, KPU Gencar Simulasi Pemungutan Suara Cegah PSU

“Iya, handtraktor itu bantuan dari pemerintah pusat melalui Aspirasi Anggota DPR RI Susi Marleni Bachsin sekitar tahun 2019 lalu, mesinnya hilang baru tahunya Senin sore kemarin,” terang Kirman Efendi.

 

Sementara itu, Kapolsek Sukaraja, Iptu. Catur Teguh Susanto menegaskan kasus ini tengah didalaminya, dengan memintai keterangan sejumlah saksi.

BACA JUGA:Tata Cara dan Waktu yang Tepat Mengamalkan Sholawat Jibril, Amalan Penarik Rezeki Paling Ampuh

“Iya, sabar ya sekarang masih kita mintai keterangan dulu para saksi,” tutur Kapolsek Sukaraja Iptu. Catur Teguh Susanto.

 

(Hari Adiyono)

Kategori :