NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM – Xiaomi Redmi 10 5G Hp Mid-Range rasa flagship, turun harga di 2024, begini spesifikasinya.
Xiaomi Redmi 10 5G, yang dirilis pada September 2022, menargetkan segmen mid-range yang kini telah mengalami penurunan harga yang signifikan.
Meskipun demikian, smartphone ini tetap menawarkan spesifikasi yang cukup menarik hingga saat ini, terutama dengan penurunan harga yang membuatnya sebanding dengan ponsel entry-level tapi spesifikasinya tidak dapat diragukan!
BACA JUGA:Begini Cara Cek Pinjaman BNI Fleksi, Banyak Kemudahannya Bisa Online atau Offline
Xiaomi Redmi 10 5G menjadi salah satu opsi smartphone terjangkau dengan konektivitas jaringan 5G yang semakin menjadi standar.
Namun, daya tariknya tidak hanya terbatas pada konektivitas yang canggih ini.
Smartphone ini juga menawarkan sejumlah fitur menarik yang jarang ditemukan pada ponsel dengan harga serupa.
Misalnya, layar FHD+ dengan refresh rate 90 Hz memberikan pengalaman visual yang lebih halus dan responsif, sementara baterai berkapasitas 5000 mAh menjamin daya tahan yang lama untuk penggunaan sehari-hari.
BACA JUGA:Syarat Terbaru KUR BSI 2024 Pinjaman Rp50 Juta Tanpa Jaminan, Berapa Cicilan per Bulannya?
Tak lupa, kamera utama 50 MP memberikan kemampuan fotografi yang memuaskan bagi pengguna.
Untuk kelas harga Xiaomi Redmi 10 5G, desainnya tergolong stylish dengan bodi belakang yang dirancang dalam finishing matte dan tekstur halus yang memberi sentuhan gaya serta membuatnya tahan terhadap kotoran.
Modul kamera ganda yang besar ditempatkan secara berjajar ke bawah pada panel belakang, disertai dengan tulisan Redmi 5G di bagian pojok bawahnya.
Di bagian depan, Xiaomi masih menggunakan model waterdrop notch, meskipun beberapa ponsel di tahun perilisan yang sama sudah mulai meninggalkan desain tersebut.
BACA JUGA:Syarat Terbaru KUR BNI 2024 Pinjaman Rp10-50 Juta, Tanpa Agunan Pengajuan Bisa Secara Online
Berbagai port dan lubang, seperti lubang audio jack 3.5mm, mikrofon, IR blaster di bagian atas, serta port USB Type-C, mouthpiece, dan loudspeaker di bagian bawah, memberikan pengguna kemudahan akses.