DP: Rp46,2 juta
Angsuran: Rp7,24 juta
BACA JUGA:Pinjaman KUR BCA 2024 Plafon Rp10 Juta, Segini Bunga dan Denda Jika Telat Bayar Angsuran
Spesifikasi Nissan Magnite
1. Performa mesin
Untuk urusan dapur pacunya, Nissan Magnite dibekali dengan mesin HRAO 1.0L Turbo 3 silinder yang merupakan mesin hemat bahan bakar dan pertama di kelasnya.
Mesin ini tersedia dengan pilihan transmisi manual 5-speed dan X-Tronic CVT.
Mesin turbo dengan volume kubikasi 900 cc ini bahkan memiliki performa setara dengan mobil yang menggunakan mesin 1.500 cc NA.
Meskipun tenaga yang dimiliki hanya 98,6 dk, namun untuk torsinya bisa menembus 152 Nm (Automatic CVT) dan 160 Nm (Manual Transmission).
BACA JUGA:Bumil Wajib Tahu, Ternyata Ada 7 Efek Samping Rutin Minum Madu saat Hamil
Teknologi yang digunakan dalam HRAO Turbo adalah mirror bore cylinder coating.
Mesin ini diklaim mampu mengurangi resistensi di dalam mesin mobil, mengurangi bobot, meningkatkan manajemen panas dan pembakaran, hingga menghasilkan akselerasi lebih halus dan konsumsi bahan bakar yang efisien.
2. Tampilan gagah dan sporty
Sektor depan yang dimiliki oleh Nissan Magnite tampak gagah dan sporty yang semakin terlihat berkat projector LED headlight dan LED DRL yang didesain meruncing.
Pada bagian grille, telah dipasang logo terbaru milik Nissan di bagian tengah yang pertama kali digunakan pada produk keluaran Nissan di Indonesia.
BACA JUGA:Pengajuan KUR BCA di Bawah Rp50 Juta Tanpa Jaminan, Ini Syarat yang Harus Disiapkan Calon Peminjam