NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM - Ingin ganti laptop baru di tahun 2024? Eits simak dulu, ini merek laptop terbaik dan terawet.
Di tahun 2024, bagi sahabat camkoha yang berencana mengupgrade laptop baru, pertimbangan untuk memilih laptop dengan spesifikasi yang baik, harga terjangkau, dan daya tahan yang tinggi tentu menjadi hal yang sangat penting.
Sebelum menentukan spesifikasi yang diinginkan, perlu diingat bahwa pemilihan merek laptop juga merupakan sebuah investasi yang tidak bisa dianggap enteng.
Setiap merek laptop memiliki ciri khas dan keunggulannya sendiri. Setiap merek juga menargetkan segmen pasar yang berbeda, sehingga harga produk dari masing-masing merek dapat bervariasi.
Oleh karena itu, untuk mendapatkan laptop yang sesuai dengan kebutuhan dan anggaran, sahabat camkoha disarankan untuk melakukan riset dan mempertimbangkan baik spesifikasi maupun reputasi merek sebelum memutuskan untuk membeli laptop baru.
Berikut rekomendasi merek laptop terbaik dan terawet:
1. Acer Aspire 3 Spin 14
Acer Aspire 3 Spin 14 merupakan laptop konvertibel yang menawarkan harga terjangkau. Dengan dilengkapi prosesor Intel Core i3-N305 Octa Core yang dapat mencapai kecepatan hingga 3.8 GHz, serta didukung GPU Intel UHD Graphics, laptop ini sangat cocok untuk penggunaan harian seperti browsing, pekerjaan kantoran, dan juga desain grafis 2D yang ringan.
Desain konvertibel pada Acer Aspire 3 Spin 14 memungkinkan pengguna untuk mengubahnya menjadi tablet atau menggunakan berbagai mode lainnya sesuai kebutuhan, menambah fleksibilitas dalam penggunaan sehari-hari.
BACA JUGA:Hindari Data Diri Tersebar, Ini Pinjaman Online yang Berizin OJK Dijamin Aman
Dengan kombinasi performa yang baik dan fitur konvertibel, Acer Aspire 3 Spin 14 dapat menjadi pilihan yang menarik untuk pengguna yang menginginkan laptop serbaguna tanpa harus mengeluarkan biaya yang tinggi.
2. Dell XPS 13 9315
Jika kamu mencari laptop untuk pekerjaan harian, Dell XPS 13 9315 mungkin menjadi pilihan yang tepat. Laptop ini tersedia dalam dua pilihan layar, yaitu 15 inci dan 17 inci, dengan teknologi IPS LED yang memberikan gambar yang cerah dan tajam.
Dell XPS 13 9315 menonjolkan kualitasnya dengan menggunakan prosesor Intel Core i5 Gen-12, dilengkapi dengan ruang penyimpanan 8 GB dan RAM 512 GB sata internal SSD.