Mitsubishi juga menyematkan fitur Mitsubishi Connect yang dapat mengatur AC, lampu utama, hingga klakson lewat pengaturan dari smartphone.
Fitur keselamatan turut ditingkatkan pada Mitsubishi Triton generasi keenam. Mobil ini sudah dibekali dengan paket ADAS yan meliputi Adaptive Cruise Control, Forward Collision Mitigation, Blind Spot Warning, Lane Change Assist, and Rear Cross Traffic Alert, hingga Active Stability Traction Control.
BACA JUGA:Simulasi Angsuran Mobil Suzuki Ertiga 2024 dengan Harga OTR Rp200 Jutaan, DP Mulai Rp11 Jutaan
Spesifikasi Mitsubishi Triton
Mitsubishi Triton generasi terbaru hadir dengan mesin diesel 4 silinder berkapasitas 2,4 liter yang dilengkapi dengan turbocharger. Mesin baru berkode 4N16 ini memiliki tiga opsi tenaga. Untuk varian entry level sanggup menghasilkan tenaga sebesar 148 hp dengan torsi 330 Nm. Sementara varian tengah memiliki daya 181 hp dan torsi 430 Nm.
Mitsubishi juga menyediakan mesin diesel 2,4 liter dengan bi-turbo untuk varian tertinggi. Mesin tersebut sanggup menghasilkan tenaga sebesar 201 hp dengan torsi sebesar 470 Nm. Tenaga disalurkan lewat transmisi manual 6-percepatan atau otomatis 6-percepatan.
Triton tersedia dalam pilihan penggerak Easy Select 4WD atau Super Sepect 4WD-II System yang dilengkapi dengan limited-slip differential. Selain itu, pick-up ini juga menyediakan opsi mode berkendara, diantaranya Normal, Eco, Snow, Gravel, Mud, Sand, dan Rock.
BACA JUGA:Simulasi Angsuran Mobil Suzuki Grand Vitara 2024 dengan DP Rp50 Jutaan, Pilihan SUV Tangguh
Mesin yang bertenaga dilengkapi dengan sasis ladder frame baru yang lebih rigid dan besar. Mitsubishi mengklaim bahwa Triton generasi terbaru lebih unggul dari segi performa berkendara dan kenyamanan.
Simulasi Angsuran Mitsubishi Triton 2024
GLX MT Single Cab 2WD
• DP Rp 60,01 Juta
• Angsuran Rp 5,61 Juta x 60 Bulan
• Rp 287,15 Juta OTR
HDX MT Single Cab 4WD
• DP Rp 75,25 Juta