Cara Aktivasi Paylater Livin Mandiri di HP, Ini Persyaratan dan Langkah-langkahnya, Bayar Bulanan

Kamis 04-04-2024,09:38 WIB
Reporter : Septi Widiyarti
Editor : Septi Fitriani

NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM – Cara aktivasi Paylater Livin Mandiri di HP, Ini persyaratan dan langkah-langkahnya, bayar bulanan. Informasi berikut menarik untuk diketahui, terutama yang menggunakan layanan transaksi online.

Bisnis Buy Now Pay Later (BNPL) atau Paylater kini semakin diminati perbankan. Sejumlah bank besar seperti PT Bank Mandiri Tbk sudah menjajal bisnis ini. 

Paylater besutan perbankan ini menawarkan fasilitas kredit yang bisa digunakan sebagai alternatif pembayaran. 

BACA JUGA:9 Rekomendasi Aplikasi Pinjaman Online Limit Tinggi Sampai Rp 20 Juta, Bisa Dicicil dan Mudah Cair

Sebelumnya, layanan Paylater hanya ditawarkan oleh perusahaan teknologi finansial atau pinjaman online serta perusahaan pembiayaan lainnya. 

Kendati begitu, keduanya tentu memiliki perbedaan dengan layanan Paylater lainnya yaitu akses fitur ini dilakukan langsung melalui aplikasi perbankan digital.

Paylater Livin Mandiri sendiri adalah fasilitas pinjaman yang diberikan oleh Bank Mandiri untuk pembayaran transaksi QR di seluruh merchant dengan konsep beli sekarang dan bayar nanti. 

Kemudian, tenor atau jangka waktu yang diberikan mulai dari 1 bulan hingga 12 bulan. 

Cara Aktivasi Paylater Livin Mandiri di HP

Cara mengaktivasi Paylater Livin Mandiri terbilang cukup mudah dilakukan. Pada umumnya proses aktivasi ini wajib dilakukan supaya layanan yang akan kita gunakan dapat berfungsi dengan baik.

Ini Persyaratan dan Langkah-langkahnya

Berikut adalah untuk cara atau Langkah-langkah aktivasi Paylater di Livin by Mandiri:

1. Silakan unduh aplikasi Livin by Mandiri

2. Kemudian, kamu akan menerima notifikasi Paylater. 

3. Pilih Paylater lalu Aktifkan Sekarang melalui halaman beranda

Kategori :