Liburan Sambil Belajar, Ini Daftar 18 Museum Yang Ada di TMII, Wajib Kamu Kunjungi!

Jumat 12-04-2024,20:09 WIB
Reporter : Sheila Silvina
Editor : Agus Faizar

11. Museum Pusaka

Di Museum Pusaka, pengunjung dapat mengeksplorasi ragam senjata tradisional Indonesia. Koleksi termasuk Keris Nagasasra Sabuk Inten dari era Kerajaan Mataram, Kujang dari Kerajaan Padjajaran, hingga Keris Singa Barong tinatah mas. Museum ini menjadi jendela bagi pengunjung untuk memahami sejarah dan keberagaman senjata tradisional Nusantara.

12. Museum Telekomunikasi

Terletak di bagian depan Taman Mini Indonesia Indah, museum ini mengungkapkan perkembangan telekomunikasi dari masa ke masa. Dari kentongan hingga telegraf morse, koleksi museum mencakup berbagai alat komunikasi yang merefleksikan evolusi teknologi komunikasi dunia.

BACA JUGA:Rekomendasi 12 Wahana Favorit Dufan, Harus Dikunjungi saat Liburan Lebaran, Dijamin Asyik

13. Museum Bayt AL-Qur'an dan Museum Istiqlal

Bagi yang ingin mendalami pengetahuan tentang Al-Qur'an dan kebudayaan Islam di Indonesia, kedua museum ini adalah tempat yang tepat. Koleksinya mencakup karya-karya ulama dan intelektual Muslim Nusantara, musyaf, manuskrip Al-Qur'an, serta artefak seni dan arsitektur Islami yang kaya akan sejarah.

14. Museum Asmat

Dibangun dengan arsitektur yang terinspirasi dari arsitektur tradisional Rumah Kawari suku Tobati-Enggros, Museum Asmat merupakan museum budaya yang menyimpan koleksi seputar budaya, tradisi, dan masyarakat suku Asmat. Mulai dari perhiasan dan pakaian adat tradisional, senjata tradisional, alat musik tradisional, hingga peralatan dan persenjataan tradisional dari masyarakat Asmat bisa Anda lebih dekat saat berkunjung ke salah satu museum di Taman Mini Indonesia Indah ini.

BACA JUGA:Berani Coba! Ini Daftar 10 Wahana Ekstrem Uji Nyali di Dufan, Nikmati Serunya

15. Museum Timor Timur

Museum ini dulunya merupakan Anjungan Daerah Timor-Timur sebelum diubah menjadi museum. Dengan bangunan khas Timor 'Los Palos', museum ini memamerkan koleksi budaya dari Timor Timur, termasuk busana adat, senjata tradisional, alat musik tradisional, dan hasil kerajinan seperti keramik atau manatutu serta kain tenun khas Timor Timur.

16. Museum Hakka Indonesia

Sebagai bagian tak terpisahkan dari sejarah masyarakat etnis Tionghoa di Nusantara, Museum Hakka Indonesia menyajikan edukasi dan informasi mengenai masyarakat Hakka Indonesia. Terbagi menjadi tiga bagian utama, museum ini mengangkat cerita tentang keberadaan Tionghoa di Indonesia melalui Museum Tionghoa Indonesia, Museum Hakka Indonesia, dan Museum Yongding Hakka Indonesia.

BACA JUGA:Harga Tiket Masuk Wisata Ancol Terbaru Libur Lebaran 2024, serta Cara Membelinya

17. Museum Serangga dan Taman Kupu-kupu

Kategori :