Sumber daya bijih: 5 miliar ton.
Sumber daya logam: 0,002 juta ton.
Cadangan bijih: 506,9 juta ton.
Cadangan logam: 0,0002 juta ton.
Produsen Emas:
PT Amman Mineral Nusa Tenggara
Salah satu perusahaan mineral logam terbesar di daerah Nusa Tenggara yaitu PT Amman Mineral Nusa Tenggara (AMNT), anak usaha PT Medco Energi Internasional Tbk (MEDC). Lokasinya berada di tambang di Batu Hijau, Kabupaten Sumbawa Barat, Nusa Tenggara Barat.
BACA JUGA:Seperti Dapat Harta Karun Melimpah, Rezeki 6 Shio Ini Moncer
Luas wilayah tambang Amman Mineral yang berstatus Izin Usaha Pertambangan Khusus (IUPK) ini sebesar 25.000 Ha. Komoditas utama dari tambang Amman Mineral yaitu tembaga, namun produksi emas juga dihasilkan dari konsentrat tembaga tersebut.
Berdasarkan data Booklet Emas Kementerian ESDM, pada 2019 produksi emas yang berasal dari data konsentrat tembaga PT Amman Mineral Nusa Tenggara yakni 1,73 ton, di mana 0,83 ton diekspor dan 1,17 ton untuk dijual ke domestik.
BACA JUGA:Bergelimang Harta, Menurut Feng Shui Begini 9 Cara Menarik Kekayaan dan Kemakmuran ke dalam Rumah
2. Papua
Sumber daya bijih: 3,2 miliar ton.
Sumber daya logam: 0,002 juta ton.
Cadangan bijih: 1,87 miliar ton.
Cadangan logam: 0,0015 juta ton.
Produsen emas:
PT Freeport Indonesia
Perusahaan tambang mineral logam terbesar di Papua yaitu PT Freeport Indonesia yang kini berstatus pemegang Izin Usaha Pertambangan Khusus (IUPK). Meski komoditas utama yang ditambang yaitu tembaga, namun di dalamnya juga ada turunan emas.