Khasiat Daun Sirih untuk Pria Dewasa, Konsumsi Malam Hari Efeknya Langsung Terasa

Kamis 16-05-2024,09:46 WIB
Reporter : Putri Nurhidayati
Editor : Septi Widiyarti

5. Baik untuk kesehatan mulut
Mengunyah daun sirih dapat menyegarkan napas, membersihkan mulut, dan mencegah kerusakan gigi. Menurut para ahli kesehatan mulut, mengkonsumsi daun sirih tanpa tembakau membantu memperkuat gusi dan gigi.

6. Antiseptik yang efektif
Kaya akan polifenol dan chavicol, daun sirih memberikan perlindungan ganda dari kuman. Sebagai antiseptik yang efektif, dapat ditempatkan pada luka untuk membunuh kuman.

Menerapkan daun sirih bersama dengan pasta kunyit panas dianggap sebagai obat penghilang rasa sakit yang efektif untuk luka dalam.

BACA JUGA:Ritual Mandi Daun Pandan, Dipercaya Membawa Dampak Positif, Lakukan Pada Waktu Ini

7. Menghilangkan bau tak sedap
Kandungan antioksidan betiephenol, eugenol, serta chavicol yang ada dalam minyak atsiri daun sirih berguna untuk membunuh kuman serta mencegah radang.

Oleh sebab itu, daun sirih sangat berjasa untuk melenyapkan aroma tak sedap, baik itu pada mulut, badan, hingga organ keintiman.

Jadi, sudah tahu kan jika manfaat daun sirih tidak hanya untuk pria, namun Wanita juga bisa merasakannya.

BACA JUGA:Simulasi Cicil Emas di BSI, Lengkapi 8 Syarat Ini dan Segera Ajukan

8. Menyembuhkan keputihan
Manfaat selanjutnya ini bisa dirasakan oleh kaum Wanita juga. Bila tak disertai gatal dan bau tak sedap, mungkin keputihan takkan terlalu mengganggu aktivitas seorang wanita.

Namun jika sebaliknya yang terjadi, maka jelas bahwa gangguan ini harus diatasi. Salah satu cara alami menyembuhkan keputihan adalah dengan memanfaatkan air rebusan sirih untuk membasuh area keintiman.

Selain menggunakan air rebusan sirih itu sendiri untuk dikonsumsi dan membersihkan organ intim, kamu juga boleh menambahkan bangle, kunyit, serta batang krangean ke dalam campuran tersebut.

BACA JUGA:Desain Modern, Ini HP Samsung Harga Rp 2 Jutaan Terbaru 2024, Kameranya jernih

9. Mengurangi rasa sakit saat haid
Masih untuk kaum wanita, jumlah darah yang terlalu banyak keluar dapat menyebabkan timbulnya nyeri saat datang bulan.

Oleh sebab itu, campurkan daun sirih dengan kunyit dan gambir, rebus, lalu minum airnya.

Siklus datang bulan yang tidak teratur juga bisa diminimalisir dengan mengonsumsi air rebusan daun sirih. Kamu juga boleh menambahkan mahkota dewa serta umbi dewa ke dalam air rebusan sirih tadi.

BACA JUGA:Ini Alasan Kucing Sangat Dicintai di Era Mesir Kuno, Jadi Simbol Keanggunan dan Kecantikan

Kategori :