Dikenal Punya Aura Mistis, Bunga Kenanga Punya Banyak Khasiat Untuk Kesehatan Tubuh, Apa Saja?

Sabtu 18-05-2024,21:32 WIB
Reporter : Novan Alqadri
Editor : ahmad afandi

Kenanga merupakan salah satu jenis bahan afrodisiak atau peningkat libido yang kerap digunakan dalam industri parfum. Aroma yang kuat bisa menarik perhatian dari lawan jenis dan berujung pada peningkatan gairah seksual. 

BACA JUGA:Sudah Dipercaya Sejak Lama, Ini 7 Manfaat Mandi Daun Pandan dan Garam untuk Kesehatan Tubuh

2. Meredakan stres dan depresi

Studi dalam Phytotherapy Research menyebutkan, minyak bunga kenanga menyebabkan penurunan tekanan darah dan peningkatan suhu kulit. Pada tingkat perilaku, seseorang menjadi lebih tenang dan lebih santai. 

Temuan ini mewakili efek relaksasi dari minyak kenanga serta memberikan beberapa bukti penggunaan minyak dalam aromaterapi. Contohnya seperti meredakan depresi dan stres pada manusia.

Selain itu, bunga kenanga juga bisa membantu meredakan cemas. 

3. Bunga kenanga sebagai antiseptik

Minyak kenanga juga efektif sebagai antiseptik. Cara kerjanya dengan melindungi luka dari infeksi bakteri dan melawan infeksi virus serta jamur. Selain itu, secara luas minyak kenanga juga dapat membantu proses penyembuhan luka dan memar pada kulit.

BACA JUGA:Hasilnya Bikin Kagum, Ini Manfaat Daun Pandan Untuk Kesehatan Rambut dan Cara Mengolahnya

4. Membantu meningkatkan kualitas tidur

Bunga kenanga memiliki efek relaksasi sehingga dapat membantu mengatasi masalah insomnia. Ini berkat sifat sedatif dalam tanaman yang memberikan efek menenangkan, mengurangi ketegangan saraf dan kecemasan. Dengan begitu, otak menjadi lebih rileks sehingga bisa meningkatkan kualitas tidur.

5. Mengobati eksim

Eksim adalah peradangan kulit yang muncul dalam bentuk ruam merah yang terasa gatal. Manfaat kenanga untuk mengobati eksim terjadi berkat sifat antiinflamasi yang bekerja dengan membantu meredakan iritasi sekaligus memberikan efek menenangkan pada kulit.

BACA JUGA:Menjaga Stamina Hingga Cegah Kanker, 11 Manfaat Daun Pandan Bagi Kesehatan Ini Wajib Kamu Ketahui

6. Mengatasi gejala rematik

Rematik adalah gangguan yang muncul dengan gejala utama nyeri pada area sendi. Masalah ini bersifat kronis dan progresif atau memburuk dari waktu ke waktu. Guna meredakan gejalanya, kamu bisa mengoleskan minyak bunga kenanga untuk memberikan efek relaksasi.

Kategori :