4. Menyebabkan asam urat
Mitos tentang bahaya mandi malam lainnya adalah bisa menyebabkan asam urat.
Namun, faktanya, tidak ada penelitian yang menyebutkan kebenaran hal ini.
Asam urat sendiri adalah nyeri sendi yang disertai dengan rasa nyeri dan bengkak pada area persendian.
Berdasarkan penelitian, hal ini disebabkan oleh adanya penumpukan kristal asam urat pada sendi.
Adapun beberapa faktor risikonya meliputi makan makanan tinggi purin, minum minuman beralkohol, dan obesitas.
Nah, setelah mengetahui mitos bahaya mandi malam dan fakta di baliknya, Anda tidak perlu ragu lagi untuk melakukannya.
BACA JUGA:Daun Jarak Punya Manfaat Luar Biasa Untuk Kesehatan, Salah Satunya Untuk Obat Rematik
Namun, jika Anda memiliki riwayat rematik, sebaiknya gunakan air hangat saat melakukan mandi malam. Hal ini dapat meredakan gejala rematik, menurunkan tekanan darah, mengurangi ketegangan otot, dan meredakan stres.
Bila Anda biasa mandi malam tetapi memiliki kondisi medis khusus, sebaiknya konsultasikan ke dokter terlebih dahulu
BACA JUGA:Obat Rematik Alami, Tanpa Harus ke Dokter
Nah itulah pembahasan mengenai fakta dan mitos dampak mandi malam.
(Novan)