NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM - Berapa maksimal pinjaman KUR BRI 2024 tanpa jaminan?
Bank Rakyat Indonesia (BRI) sebagai salah satu bank yang mendukung program KUR terus menyediakan pinjaman tanpa jaminan, fasilitas ini untuk memenuhi kebutuhan finansial para pelaku usaha.
BACA JUGA:Tabel Angsuran KUR BRI Rp 10-70 Juta, Cicilan Per Bulan Cuma Segini
Butuh modal untuk pengembangan usaha Anda? KUR BRI 2024 masih tersedia dengan limit hingga Rp 100 juta tanpa jaminan. Adapun limit yang lebih besar lagi, diberikan hingga batas Rp 500 juta, namun dipersyaratkan untuk melampirkan jaminan.
BACA JUGA:Ingin Punya Rumah Cicilan? Begini Simulasi KPR BRI yang Harus Kamu Tahu!
Syarat pinjaman KUR BRI tanpa jaminan
1. Pemilik usaha produktif dan Layak
2. Usaha sudah enam bulan
3. Surat keterangan usaha (SKU)
4. NPWP aktif
5. Tidak pernah atau sedang menerima kredit komersial kecuali konsumtif
6. Fotocopi KTP dan Kartu Keluarga
BACA JUGA:Debitur Lama atau Baru Wajib Tahu, Ini 8 Peraturan KUR BRI Terbaru 2024
Sementara, seperti semua produk keuangan, KUR BRI juga memiliki keuntungan dan kelemahan.
Memahami kedua aspek ini sebelum mengajukan pinjaman sangat penting untuk memastikan bahwa KUR BRI sesuai dengan kebutuhan dan kemampuan finansial usaha Anda.