MacBook ini hadir sebagai pengganti varian Intel yang sudah discontinued meski produknya masih ada di pasaran. Namun, MacBook M1 2020 ini yang paling ramai di pasaran. Harganya sendiri berkisar mulai dari Rp12 jutaan saja.
BACA JUGA:Daftar 5 Laptop Gaming Murah dan Terbaik di Bulan Juni 2024, ada MSI Cyborg 15!
MacBook Air 13 2020 M1 hadir dengan layar 13,3 inch IPS (2560 x 1600 piksel) dengan kerapatan 227 ppi, chip Apple M1, Apple GPU, RAM 8 GB, penyimpanan 256 GB, konektivitas Wi-Fi 6 802.11ax dan Bluetooth Version 5.0, dua port Thunderbolt/USB 4 (Thunderbolt 3 hingga 40 Gb/dtk dan USB 3.1 Gen hingga 10 Gb/dtk), serta baterai Li-Polymer 49,9Wh.
BACA JUGA:Review Spesifikasi Laptop Lenovo Ideapad Slim 3, Gunakan prosesor AMD Ryzen, Simak keunggulannya Ini
2. MacBook Air M2 2022 (8-core CPU, 8-core GPU)
Apple menawarkan desain baru pada MacBook Air 2022. Satu hal mencolok yang dapat Anda sadari adalah layarnya.
Benar, layar MacBook Air 2022 kini memiliki poni seperti iPhone 13 Series. Adopsi desain berponi bersama mengecilnya ukuran bingkai memiliki tujuan agar bentang layar si laptop meningkat.
Memang betul, kini layar MacBook Air 2022 adalah 13,6 inci, naik 0,03 inci dibanding edisi 2020. Perubahan mencolok selanjutnya adalah penyematan cip Apple M2. Apple mengeklaim, cip tersebut mampu membuat performa dan daya tahan baterai MacBook Air 2022 naik signifikan.
Apple juga melakukan pembenahan pada emulator Rosetta 2, sehingga SoC M2 (yang berbasis ARM) dapat lancar menjalankan software berbasis x86.
Total ada lebih dari 10 ribu software dan plug-in yang bisa dipakai pengguna, termasuk software edit video. Tertarik meminang laptop ini? Siapkan uang tak kurang dari Rp18 jutaan.
BACA JUGA:Review Spesifikasi Laptop Xiaomi Redmi Book 15, Laptop Murah Core I3, Worth It untuk Harga Segini?
MacBook Air M2 2022 memiliki layar 13.6”, Liquid Retina display IPS (2560 x 1664 piksel), 500 nit, P3 color gamut, prosesor Apple M2 chip dengan 8 core CPU (4 inti performa dan 4 inti efisiensi), 8-core GPU, RAM 8GB unified memory, penyimpanan 256 GB SSD, konektivitas WiFi 6 dan Bluetooth 5.0, serta port 1x MagSafe 3 charging port, 1x 3.5 mm headphone jack, dan 2x USB 4/Thunderbolt 3 (support charging, display port, data transfer up to 40 Gb/s). Baterainya berkapasitas 52,6 Wh dan dapat bertahan hingga 18 jam video playback.
BACA JUGA:ASUS ROG Zephyrus G14 Resmi Meluncur, Laptop Gaming yang Tipis dan Ringan
3. MacBook Pro (13.3 inci, M2, 2022)
Di tahun 2022, Apple merilis varian chipset Apple M2 Pro untuk MacBook Pro. Dengan chipset Apple M2 ini, MacBook menjadi lebih gahar lagi dibandingkan generasi sebelumnya.