Biodata & Silsilah Keluarga Lamine Yamal, Pencetak Gol Termuda Piala Eropa 2024

Kamis 11-07-2024,22:07 WIB
Reporter : Novan Alqadri
Editor : ahmad afandi

Foto itu diambil tahun 2007 dalam acara yang diadakan Diario Sport dan UNICEF di Stadion Camp Nou.

"Kami membuat kalender tersebut dengan bantuan UNICEF. Jadi UNICEF melakukan undian di lingkungan Roca Fonda di Mataro di mana keluarga Lamine tinggal. Mereka mendaftar untuk mengikuti undian berfoto di Camp Nou bersama pemain Barca. Dan mereka memenangkan undian tersebut," tutur Joan Monfort, sang fotografer.

Keyakinan Agama Lamine Yamal

Meskipun Lamine Yamal belum secara terbuka mengungkapkan agama dan keyakinannya, beberapa petunjuk mengarah pada kepercayaan Islam. 

Berdasarkan laporan dari Spa.gov, beberapa anggota keluarganya terlihat mengenakan jilbab dan berbusana muslim.

Selain itu, dalam foto yang diunggah di akun X @BarcaUniversal, nenek Yamal terlihat memakai hijab, yang semakin memperkuat asumsi bahwa keluarga Yamal adalah penganut agama Islam.

Ayah Yamal, yang memiliki darah keturunan Maroko, juga menjadi salah satu faktor yang mendukung bahwa Yamal menganut Islam. Sebuah laporan dari Diario Sport menyebutkan bahwa Yamal baru-baru ini memberikan tiga rumah kepada ayah, ibu, dan neneknya di daerah Barcelona, menunjukkan kepedulian dan kasih sayang kepada keluarganya.

Dengan prestasi gemilang di usia muda, Lamine Yamal tidak hanya menjadi inspirasi bagi banyak pemain muda lainnya tetapi juga menunjukkan pentingnya dukungan keluarga dalam mencapai kesuksesan. 

Sebagai pemain yang terus berkembang, dunia sepak bola tentunya akan terus memantau perjalanan karir Yamal di masa depan.

Itulah biodata & silsilah Lamine Yamal, pencetak gol termuda Piala Eropa 2024.

 

(Novan)

Kategori :