NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM - Bahaya! Ini dampak jika anak tidak mendapatkan imunisasi polio.
Vaksin polio atau imunisasi IPV (Inactivated Poliovirus Vaccine) adalah suntikan untuk melindungi seseorang dari infeksi virus polio.
Dengan pemberian vaksin, tubuh dapat memproduksi zat pelindung (antibodi) yang akan mencegah seseorang tertular penyakit ini.
BACA JUGA:PIN Polio Wajib untuk Anak Usia 0-7 Tahun, Ini 4 Manfaat Vaksin agar Anak Tidak Mengalami Kelumpuhan
Lantas apa dampak jika anak tidak mendapatkan vaksin polio?
Dr. Armunanto, perwakilan UNICEF Indonesia, mengingatkan bahaya anak tidak mendapatkan vaksin polio, yakni kecacatan lebih tinggi.
"Jadi vaksin itu bukan, kalau kita influenza, obat influenza itu diberikan. Vaksin itu, adalah pencegahan, supaya virus tidak masuk dalam tubuh anak. Kalau virus itu lebih dulu, maka peluang untuk cacat lumpuh itu tinggi. Bukan berarti anak sudah terinfeksi polio, terus dikasih vaksin, bisa sembuh, itu bukan. Karena sifat vaksin, adalah pencegahan, dan kalau yang sudah terinfeksi, tidak ada obatnya. Karena, upaya untuk mencegah ini yang dilakukan," jelas Dr. Armunanto.
Dikutip dari laman resmi Kementerian Kesehatan Republik Indonesia, Virus Polio adalah Virus yang termasuk dalam golongan Human Enterovirus yang bereplikasi di usus dan dikeluarkan melalui tinja.
Virus Polio terdiri dari 3 strain yaitu strain-1 (Brunhilde), strain-2 (Lansig), dan strain-3 (Leon), termasuk family Picornaviridae. Penyakit ini dapat menyebabkan kelumpuhan dengan kerusakan motor neuron pada cornu anterior dari sumsum tulang belakang akibat infeksi virus.
BACA JUGA:Vaksin Gratis untuk Bayi, Ini 5 Jenis Vaksin Terbaru yang Ditanggung BPJS Kesehatan
Kapan Harus Melakukan Vaksin Polio?
Tindakan imunisasi ini termasuk salah satu vaksin yang wajib bagi setiap anak di Indonesia.
Pemberian vaksinasi pertama umumnya terjadi saat anak baru lahir. Berikutnya, anak juga akan mendapatkan vaksinasi lanjutan ketika berusia 2 bulan, 4 bulan, dan 6 bulan jika mengacu pada jadwal imunisasi dari IDAI.
BACA JUGA:Cegah Rabies, Capaian Vaksinasi Rabies Dinas Pertanian Seluma 1.825 Ekor HPR