Terima Helm Baja dari Gapensi, Jokowi Resmi Dinobatkan jadi Bapak Konstruksi Indonesia

Kamis 01-08-2024,10:17 WIB
Reporter : Putri Nurhidayati
Editor : Septi Widiyarti

NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM - Terima helm baja dari Gapensi, Jokowi resmi dinobatkan jadi bapak konstruksi Indonesia.

Presiden Jokowi menerima penghargaan sebagai Bapak Konstruksi Indonesia dari Gabungan Pelaksana Konstruksi Nasional Indonesia (Gapensi) dalam acara Refleksi dan Catatan 10 Tahun Pemerintahan Jokowi di Bidang Konstruksi, Infrastruktur, dan Investasi di Jakarta, Rabu, 31 Juli 2024.

BACA JUGA:Begini Cara Cek Tunggakan Iuran BPJS Kesehatan, Jangan Sampai Mau Berobat Baru Sadar Menunggak Iuran

"Gapensi memberikan penghargaan kepada Bapak Presiden sebagai Bapak Konstruksi Indonesia," kata Ketua Umum Gapensi Andi Rukman Nurdin.

Andi Rukman menyerahkan secara langsung sebuah helm baja kepada Presiden Joko Widodo dalam acara tersebut sebagai simbol Bapak Konstruksi Indonesia.

Ketua Umum Gapensi menyampaikan penghargaan karena Jokowi dinilai konsisten melaksanakan janji-janji pembangunan dalam kampanyenya dahulu.

Menurut dia, pembangunan infrastruktur terlaksana dengan baik selama masa pemerintahan Jokowi. "Terima kasih Bapak Presiden tidak henti-hentinya membangun Indonesia dari Sabang sampai Merauke," ujar Andi.

Ia berharap agar Pemerintah bisa menjadikan tanggal 8 Januari, yang bertepatan dengan tanggal berdirinya Gapensi, sebagai Hari Konstruksi Indonesia.

BACA JUGA:Begini Cara Cek Tunggakan Iuran BPJS Kesehatan, Jangan Sampai Mau Berobat Baru Sadar Menunggak Iuran

Dalam sambutannya, Presiden Joko Widodo mengatakan bahwa sejak awal pemerintahannya 10 tahun lalu memang berfokus pada pembangunan infrastruktur, baik untuk konektivitas, layanan dasar, pangan, maupun industri.

Tak hanya itu, Jokowi juga berpesan agar Gapensi dalam kontribusinya terhadap pembangunan tidak hanya membangun bangunan beton saja, tetapi juga memikirkan estetika, keindahan, lanskap, dan aspek lingkungan.

Terlepas dari penghargaa yang diterima oleh Presiden diatas, lalu sebenarnya apa saja istilah penting yang ada di manajemen proyek konstruksi?

Dalam sebuah manajemen proyek atau manajemen konstruksi, sering kali kita mendengar beberapa istilah penting yang digunakan. Mari kita bahas apa saja istilah penting yang sering digunakan dalam manajemen proyek atau manajemen konstruksi, yakni:

1. Pemilik Proyek atau Owner Proyek

Pemilik proyek adalah orang atau perusahaan yang memberikan penawaran kepada pihak lain seperti kontraktor atau konsultan untuk penyelesaian proyek kerja didasari oleh perjanjian kerjasama (PKS).

Kategori :