Selain itu, bisa juga meminta bantuan hukum. Apalagi jika hubungan yang kamu jalani sampai mengalami kekerasan dan mengancam nyawa.
BACA JUGA:Miris! Tak Diizinkan Gunakan Ambulans, Warga Terpaksa Tandu Jenazah Sejauh 3 Km
3. Menghargai Diri Sendiri
Meski sudah berusaha yang terbaik dalam menjalankan hubungan, namun terkadang hal ini tidak dihargai oleh pasangan.
Akan tetapi, percayalah bahwa kamu tetap berharga meski telah direndahkan atau dikendalikan oleh pasangan.
“Cara keluar dari toxic relationship adalah dengan memiliki pandangan positif kepada diri sendiri bahwa kita berhak untuk mendapatkan kebahagiaan dan kebebasan,” tutur Psikolog Iswan.
BACA JUGA:Viral, Suzuki Thunder 125 Isi Pertalite hingga 20 Liter di SPBU, Kok Bisa?
4. Komunikasikan Secara Sehat
Cara lepas dari hubungan toxic adalah berkomunikasi dengan cara yang sehat. Penting untuk mengomunikasikan permasalahan-permasalahan yang membuat hubungan menjadi terasa toxic, baik itu karena tidak saling memahami atau melakukan kekerasan.
Jika sudah menemukan akar permasalahan dan sulit untuk mengatasinya, maka perpisahan mungkin menjadi jalan terbaik yang bisa kamu ambil.
BACA JUGA:Nekat! Wanita Ini Naik Motor Tak Pakai Helm Nyelonong Masuk Tol, Ini Kata Polisi
5. Beri Tahu Orang Terdekat
Saran Psikolog Iswan, cara lepas dari hubungan toxic adalah jangan pernah ragu untuk menceritakan kondisi yang kamu alami ke orang terdekat, baik itu sahabat, keluarga, atau teman.
“Ini bertujuan agar mereka bisa memberikan perlindungan dan dukungan kepada dirimu agar bisa keluar dari hubungan toxic. Kehadiran orang lain bisa menjadi rekan diskusi ketika kamu tidak berdaya dan tidak berharga,” tuturnya.
Fungsi orang terdekat ini adalah untuk meningkatkan self esteem yang sebelumnya telah dihancurkan dalam hubungan toxic.
BACA JUGA:6 Merek Smart TV Terbaik 2024, Desain Modern dan Harga Terjangkau