Cek, Ini Daftar Formasi CPNS 2024 untuk Lulusan SMA, Ada Kemenkumham hingga Kejaksaan

Minggu 18-08-2024,19:51 WIB
Reporter : Tianzi Agustin
Editor : Septi Widiyarti

7. Operator Sumber Daya Air di Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR)

Bertanggung jawab atas pengoperasian dan pemeliharaan infrastruktur sumber daya air seperti bendungan, waduk, irigasi, dan drainase.

Kualifikasi: Lulusan SMA jurusan IPA atau SMK jurusan teknik dengan pengetahuan dasar mengenai infrastruktur sumber daya air.

BACA JUGA:Lenovo Tab M11, Tablet Murah yang Punya Fitur Kids Space, Ini Spesifikasinya

8. Penilik Jalan di Kementerian PUPR

PNS Penilik Jalan mengamati dan memantau kondisi jalan, serta melakukan verifikasi laporan kerusakan. Tugas ini penting untuk memastikan kualitas dan keselamatan jalan.

Kualifikasi: Lulusan SMA jurusan IPA dan SMK jurusan teknik, dengan kemampuan dalam analisis dan pemantauan kondisi jalan.

9. Operator Alat Berat di Kementerian PUPR

Mengawasi dan mengoperasikan alat berat untuk proyek konstruksi dan pemeliharaan infrastruktur. Pekerjaan ini memerlukan keterampilan dalam pengoperasian dan pemeliharaan alat berat.

Kualifikasi: Lulusan SMA/sederajat dengan keterampilan dalam mengoperasikan alat berat.

BACA JUGA:Suami Tega Aniaya Istri di Pinggir Jalan, Pelaku Ditangkap Polisi, Begini Kronologinya

10. Operator Layanan Kesehatan di Kementerian Kesehatan (Kemenkes)

Bertugas mengoperasikan layanan teknis terkait kesehatan, memastikan operasional fasilitas kesehatan berjalan dengan baik.

Kualifikasi: Lulusan SLTA dan sederajat, dengan pengetahuan dasar tentang operasional layanan kesehatan.

11. Polisi Khusus Cagar Budaya di Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek)

Tugas meliputi patroli di kawasan cagar budaya, memeriksa dokumen pengembangan, dan menangani tindak pidana terkait cagar budaya seperti pencurian di museum.

Kategori :