Hanya di Kabupaten Ini, Pilkadanya Kakak Melawan Adik Kandung dan Tante Melawan Keponakan

Minggu 01-09-2024,12:06 WIB
Reporter : Septi Widiyarti
Editor : Purnama Sakti

NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM - Hanya di kabupaten ini, Pilkadanya kakak melawan adik kandung dan tante melawan keponakan.

Seantoro Indonesia sekarang sedang gegap gempita dengan agenda Pilkada serentak. Masa pendaftaran calon sudah ditutup, namun di 43 wilayah pendaftarannya masih dibuka karena yang mendaftar hanya satu pasangan.

Ketentuannya, untuk wilayah yang hanya ada satu pasangan pendaftar, maka kembali dibuka masa pendaftaran. Namun jika tetap tidak ada yang mendaftar, maka proses Pilkada akan tetap dilanjutkan dengan melawan kotak kosong.

BACA JUGA:Harta Kekayaan Yevri Sudianto, Anggota DPRD Provinsi Bengkulu, Bakal Calon Wakil Bupati Bengkulu Selatan

Tidak hanya pasangan tunggal yang mendaftar, masih banyak warna-warni Pilkada saat ini.

Salah satunya terjadi di salah satu kabupaten di Provinsi Sumatera Selatan. Di kabupaten ini hanya ada dua pasangan yang mendaftar. Dengan demikian tidak ada perpanjangan masa pendaftaran.

Namun bukan itu hal yang menariknya. Ternyata dua pasangan tersebut berasal dari dua keluarga besar. Dan mereka saling berhadapan atau berlawanan dalam Pilkada.

BACA JUGA:Kaya tapi juga Ada Utang, Segini Harta Kekayaan Gusnan Mulyadi Bakal Calon Bupati Bengkulu Selatan 2024

Singkatnya, pertarungan dalam Pilkada nanti, seorang kakak akan melawan adik kandungnya dan seorang tante akan melawan keponakannya. Kok bisa begitu?

Kabupaten di Sumatera Selatan yang dimaksud tersebut adalah Kabupaten Musi Rawas. Tahun ini Kabupaten Musi Rawas juga termasuk daerah yang menggelar Pilkada.

Dalam prosesnya, hingga penutupan masa pendaftaran calon 29 Agustus lalu, hanya ada dua pasangan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Musi Rawas yang mendaftarkan diri. 

Keduanya, pasangan Suwarti-Thamrin Hasan dan pasangan Ratna Machmud-Suprayitno. 

BACA JUGA:Menang di Pileg, sekarang Jadi Bakal Calon Wakil Bupati Seluma, Berapa Harta Kekayaan Jonaidi?

Menariknya, Suwarti merupakan ayuk (kakak perempuan) dari Suprayitno. Sedangkan Ratna Machmud merupakan tante dari Thamrin Hasan. 

Kategori :