Bertarung di Pilkada Bengkulu Tengah, Ini Rincian Harta Kekayaan Rachmat Riyanto, Bakal Calon Bupati

Minggu 01-09-2024,17:14 WIB
Reporter : Sheila Silvina
Editor : Purnama Sakti

BACA JUGA:Siap Naik Kelas Jadi Bupati, Ini Harta Kekayaan Arie Septia Adinata, Bakal Calon Bupati Bengkulu Utara

Namun, di balik popularitas dan dukungan politik yang kuat, Rachmat Riyanto juga dikenal sebagai sosok yang memiliki kekayaan yang cukup signifikan. 

Berdasarkan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) yang dilaporkannya pada 31 Desember 2023, total kekayaan yang dimiliki Rachmat Riyanto mencapai Rp3.543.557.704. 

Laporan ini disampaikan secara periodik untuk tahun 2023 dan menunjukkan transparansi serta akuntabilitas dalam hal kepemilikan harta.

Rincian Harta Kekayaan Rachmat Riyanto

Aset terbesar yang dimiliki Rachmat Riyanto berupa tanah dan bangunan dengan total nilai Rp2.150.000.000. Aset ini tersebar di beberapa lokasi strategis, seperti:

BACA JUGA:Maju di Pilkada Bengkulu Selatan 2024, Berapa Harta Kekayaan Faizal Mardianto?

1. Tanah dan bangunan seluas 200 m2/150 m2 di Kota Bengkulu dengan nilai Rp950.000.000.

2. Tanah seluas 1045 m2 di Kabupaten Kepahiang dengan nilai Rp150.000.000.

3. Tanah dan bangunan seluas 144 m2/100 m2 di Kota Bandar Lampung dengan nilai Rp400.000.000.

4. Tanah seluas 139 m2 di Kota Bengkulu dengan nilai Rp650.000.000.

Selain aset berupa tanah dan bangunan, Rachmat Riyanto juga memiliki alat transportasi dan mesin dengan total nilai Rp620.000.000. Beberapa kendaraan yang dimilikinya antara lain:

1. Mobil Honda Minibus tahun 2015 dengan nilai Rp230.000.000.

2. Mobil Mitsubishi Pajero Sport/Jeep tahun 2018 dengan nilai Rp240.000.000.

3. Mobil Honda Brio RS 1.2 MT CKD tahun 2021 dengan nilai Rp150.000.000.

BACA JUGA:Kembali Bertarung di Pilkada 2024, Ini Harta Kekayaan Reskan Effendi, Bakal Calon Bupati Bengkulu Selatan 2024

Kategori :