Melihat Gerhana Matahari Bisa Bikin Mata Buta, Ini Cara Sederhana Biar Aman yakni Pakai Kardus

Rabu 19-04-2023,14:47 WIB
Reporter : Tim liputan

NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM - Pada akhir bulan Ramadan 2023ini, diprediksi akan terjadi gerhana matahari, tepatnya terjadi besok hari Kamis tanggal 20 April 2023. 

Fenomena yang cukup langka ini tentu membuat banyak orang suka melihatnya. Namun tidak sedikit orang yang khawatir akan kebutaan apabila melihat gerhana matahari dengan mata telanjang. 

Apakah benar demikian? Temukan jawabannya melalui penjelasan berikut serta cara melihatnya dengan alat sederhana. 

 

BACA JUGA:Informasi Lengkap Gerhana Matahari Besok 20 April 2023, Waktu dan Kota untuk Menyaksikan serta Cara Salat

Benarkah melihat gerhana matahari bisa buta? 

 

Mengutip dari laman American Academy of Ophthalmology, memang benar jika gerhana matahari bisa menjadi penyebab kebutaan.

Pasalnya, meski sebagian besar matahari terhalang oleh bulan, cahayanya tetap sangat terang sehingga dapat merusak retina mata. 

Kerusakan retina inilah yang kemudian bisa menyebabkan kerusakan mata serius hingga kebutaan permanen.

Sinar UV yang dihasilkan oleh matahari akan merusak kornea terlebih dahulu. Kerusakan akan semakin parah jika dipantulkan ke salju, air, atau pasir. 

Proses ini hampir sama ketika sinar matahari membakar kulit.

Pada dasarnya, menatap matahari saat gerhana tidak akan jauh berbeda ketika Anda melihat matahari di siang bolong. 

Bedanya saat melihat matahari di siang hari, mata kita akan langsung berpaling atau menutupinya dengan tangan sebagai refleks kepanasan.

BACA JUGA:Gerhana Matahari Total, Selain Salat Kusuf Ini yang Harus Dilakukan Umat Islam

Kategori :