Untuk menjalankan kesemuanya, Samsung Galaxy Tab S9 Plus ditopang dengan baterai berkapasitas 10.090 mAh yang didukung dengan fitur fast charging 45 Watt.
Ini menjadikannya salah satu tablet yang memiliki ketahanan baterai yang luar biasa dan ditunjang dengan pengisian daya yang lebih cepat.
Secara keseluruhan, Samsung Galaxy Tab S9 Plus memiliki dimensi dengan ukuran 285,4 mm x 185,4 mm x 5,7 mm dan bobot sekitar 586 gram.
Samsung Galaxy Tab S9 Plus tersedia dalam pilihan warna Graphite.
Untuk harga, dilansir dari marketplace Tokopedia, Samsung Galaxy Tab S9 Plus varian (12GB+256GB) dibanderol dengan harga Rp. 12.999.000.
BACA JUGA:Samsung Galaxy A06 Harga Rp1 Jutaan Resmi Rilis di Indonesia, Simak Spesifikasinya
Honor MagicPad 2
Spesifikasi Honor MagicPad 2 mengusung desain ramping dan portabel dengan ketebalan 5,8 mm dan bobot sekitar 555 gram.
Ini menjadikannya salah satu tablet yang nyaman untuk dibawa beraktivitas.
Untuk layar, tablet ini dilengkapi dengan layar OLED berukuran 12,3 inci, resolusi 3K, kecepatan refresh rate 144 Hz dan tingkat kecerahan layar maksimal mencapai 1600 nits.
BACA JUGA:Yang Dinantikan Tiba, Samsung Galaxy A06 Resmi di Indonesia, Spesifikasi Mantap dan Harga Affordable
Layar ini juga mendukung fitur AI Defocus Display dan peredupan PWM frekuensi tinggi 4320 Hz yang mampu meminimalkan mata pengguna dari kelelahan saat menggunakan perangkat dalam jangka waktu lama.
Honor MagicPad 2 sudah tersertifikasi IMAX Enhanced dan DTS audio yang menghadirkan pengalaman audio yang mengesankan.
Selain itu, tablet ini juga mendukung teknologi Audio Spasial dari Honor yang mampu memperluas bidang suara hingga 25 persen dibandingkan dengan model Honor MagicPad generasi sebelumnya.
Untuk performa maksimal, Honor MagicPad 2 ditenagai dengan chipset Snapdragon 8s Gen 3.
BACA JUGA:Perbandingan Tablet Samsung Galaxy Tab S9 FE Vs iTel Pad One, Lebih Nyaman yang Mana?