Cuaca Panas Terus, Apakah Sudah Masuk Musim Kemarau? Berikut Perkiraan BMKG

Minggu 23-04-2023,14:51 WIB
Reporter : Tim liputan
Editor : Purnama Sakti

BENGKULU, RBTVCAMKOHA.COM – Dalam beberapa minggu terakhir sebagian besar wilayah di Indonesia mengalami cuaca panas. Diantaranya disebabkan paparan sinar ultraviolet yang memang melebihi ambang normal.

 

Lalu apakah dengan cuaca panas akhir-akhir ini menandakan sudah masuk musim kemarau?

Dikutip dari situs BMKG, prakiraan musim kemarau 2023 pada 699 ZOM di Indonesia menunjukan sebagian besar wilayah diprakirakan mengalami awal musim kemarau 2023 pada kisaran bulan April hingga Juni 2023 sebanyak 430 ZOM (61,52%).

 

BACA JUGA:Penghasilan Rp 3 Juta Bisa Pinjam hingga Rp 1 Miliar di Bank Mandiri

Jika dibandingkan terhadap normal (periode 1991-2020), awal musim kemarau 2023 di sebagian besar daerah yaitu 289 ZOM (41,34%) diprakirakan maju.

 

BACA JUGA:Cukup dari Rumah Cairkan Pinjaman Hingga Rp 100 Juta dari Bank Mandiri, Ini Caranya

Sedangkan wilayah lainnya diprakirakan sama terhadap normal yaitu sebanyak 200 ZOM (28,61%) dan mundur terhadap normal yaitu sebanyak 95 ZOM (13,59%).

 

BACA JUGA:Dompet Kering Setelah Lebaran, Ada Uang di BPJS Ketenagakerjaan yang Bisa Diambil

Sifat Hujan selama musim kemarau 2023 di sebagian besar daerah diprakirakan mengalami bawah normal hingga normal masing-masing sebanyak 327 ZOM (46,78%) dan wilayah lainnya diprakirakan Atas Normal yaitu sebanyak 45 ZOM (6,44%).

 

BACA JUGA:Uang BPNT Rp 400 Ribu Sudah Habis, Segera Menyusul Rp 1,6 Juta Lagi

Kategori :