POCO C75 Resmi Meluncur di Indonesia dengan Harga Rp 1 Jutaan, Ini Spek Ditawarkan

Sabtu 09-11-2024,03:42 WIB
Reporter : Nutri Septiana
Editor : Agus Faizar

BACA JUGA:Segera Dijual di Indonesia, Ini Bocoran Spek Samsung Galaxy A16, Segini Harganya

3. Baterai dan pengisian daya

Poco C75 dibekali baterai berkapasitas 5.160 mAh, meningkat sedikit dari Poco C65 sebelumnya yang mematok angka 5.000 mAh. Kapasitas tersebut nyatanya mampu membuat ponsel ini bertahan lebih dari seharian sebelum perlu dicolok ke charger.
Untuk main game, kapasitasnya berkurang sekitar 10 persen saat dipakai bermain Mobile Legends selama 1 jam. Jadi, si pengguna agaknya akan keburu pegal dan lelah push rank lebih dulu sebelum HP ini kehabisan baterai.

Biarpun harganya hanya sejutaan, untungnya Poco tidak pelit menyangkut urusan isi-mengisi daya. 
Di kotak kemasan tersedia charger dengan keluaran 18 watt sesuai dengan dukungan fast charging Poco C75, lengkap dengan kabel USB A ke USB C.

Namun, proses charging tetap membutuhkan waktu yang relatif lama. Ketika dicoba dengan charger dan kabel bawaan, proses pengisian daya baterai dari keadan kosong hingga 100 persen penuh berlangsung sekitar 2 jam.

BACA JUGA:Mana Bagus Smart TV atau Android TV, Gunakan 5 Cara Ini untuk Memilihnya

4. Kamera, berkurang tapi masih mencukupi

Modul berbentuk bundar di punggung Poco C75 menampung empat buah penampang lensa. Namun, jumlah kamera belakangnya sebenarnya hanya dua, terdiri dari kamera utama 50 MP (f/1.8) dan “auxilliary lens” yang tidak dijelaskan apa fungsinya. Dua penampang lain diisi oleh LED flash dan slogan berbunyi “50 MP

Artinya, Poco C75 memiliki kamera belakang lebih sedikit dari pendahulunya, Poco C65 yang juga datang dengan kamera macro 2 MP, di samping kamera utama 50 MP (f/1,8) dan auxilliary lens. Kualitas kamera macro di pendahulunya itu memang tak bagus-bagus amat, tapi tetap saja ada pengurangan dalam aspek ini.

BACA JUGA:Ternyata Tidak Sama, Ini 9 Perbedaan Smart TV dan Android TV

Kualitas tangkapan gambar kamera utamanya sendiri cukup bagus dan banyak terbantu oleh fitur auto HDR, terutama dalam kondisi pencayahaan kontras seperti di siang hari dengan pancaran sinar matahari terik.

Fitur auto HDR ini juga tersedia untuk kamera depan yang beresolusi 13 MP (f/2.0) sehingga sangat berguna untuk foto-foto selfie dalam kondisi backlit. Kamera depan jadi mampu mempertahankan detil di area highlights seperti background langit.
Asalkan cahaya cukup, hasil-hasil fotonya tampil tajam dengan detil yang dapat dipertahankan dengan cukup baik, walaupun warna-warnanya kurang cerah dan cenderung pucat.

BACA JUGA:5 Smart TV Kualitas 4K Terbaik 2024, Dilengkapi dengan Fitur Canggih

Ketika level cahaya menurun, seperti saat malam hari atau berada di kondisi dalam ruangan, kualitas gambar lekas mengalami penurunan pula, terutama detil-detil kecil yang hilang karena efek noise reduction.

Kendati demikian, apabila berada di lingkungan yang cukup terang saat malam hari, misalnya di area gedung di mana terdapat banyak lampu, Poco C75 masih dapat menghasilkan foto yang tampak cukup indah. 

Jika cahaya terlalu gelap, ada night mode yang dapat membantu meningkatkan exposure dan kualitas secara keseluruhan.
Untuk perekaman video, Poco C75 mentok di pilihan resolusi 1080p 30 fps untuk kamera belakang maupun kamera depan. Overall, kameranya boleh dibilang masih memadai untuk keperluan menjepret dan merekam sehari-hari.

Kategori :