Didukung oleh teknologi HUAWEI SuperCharge 100W, MatePad Pro 12.2 mampu mengisi baterai 10,100 mAh dari 0 hingga 100% hanya dalam waktu 55 menit.
Dengan daya tahan baterai yang lama dan fitur Smart Power Conserve, tablet ini dapat bertahan dalam mode standby hingga 380 hari, membuatnya sangat andal untuk aktivitas seharian penuh.
4. Fitur untuk Kreativitas
Huawei MatePad Pro 12.2 juga menawarkan berbagai fitur kreatif untuk penggunanya.
Aplikasi bawaan seperti PC-Level WPS Office memudahkan pengguna untuk bekerja dan mengedit dokumen langsung dari tablet, sementara aplikasi GoPaint dengan lebih dari 150 pilihan kuas dan tekstur realistis memberikan pengalaman menggambar yang mendekati kertas asli.
Fitur ini sangat membantu kreator konten untuk mengekspresikan kreativitas mereka tanpa batas.
Dengan semua keunggulan ini, Huawei MatePad Pro 12.2 bukan hanya sekadar tablet, tetapi juga perangkat yang menawarkan produktivitas dan kreativitas yang maksimal, cocok untuk mereka yang menginginkan perangkat portabel namun tetap kuat.
BACA JUGA:10 Negara dengan Peringkat Paspor Terkuat di Dunia 2024, Siapa Jawaranya?
5. Kamera dan Fitur Perekaman
Meski bukan dikhususkan untuk fotografi, Huawei MatePad Pro 12.2 hadir dengan kamera belakang ganda beresolusi 13 MP (f/1.8) dan 8 MP (f/2.2), yang mendukung perekaman video hingga 1080p pada 30 fps.
Kamera depan pun memadai untuk keperluan video call dengan resolusi 8 MP.
Dengan kualitas ini, MatePad Pro 12.2 mampu menangkap gambar dengan baik, terutama untuk kebutuhan dokumentasi ringan atau presentasi daring.
6. Glide Keyboard dan Stylus untuk Produktivitas
MatePad Pro 12.2 dilengkapi glide keyboard dengan koneksi Nearlink yang memiliki latensi rendah, memberikan pengalaman mengetik yang halus dan cepat.
Keyboard ini dirancang dengan mekanisme "one-step opening," memungkinkan pengguna untuk menyesuaikan posisi layar layaknya laptop.