Musim Hujan, Ini 6 Rekomendasi HP Tahan Air untuk Ojol, Harga Terjangkau Mulai Rp 2 Jutaan

Sabtu 07-12-2024,14:13 WIB
Reporter : Nutri Septiana
Editor : Septi Fitriani

Itulah daftar Hp tahan air untuk ojol lengkap dengan harganya. Selain itu, jika kamu juga berencana membeli HP tahan banting untuk driver ojol berikut rekomendasinya.

BACA JUGA:Lakukan Hal Ini Peserta SKB CPNS 2024 Bisa di Diskualifikasi, Pahami Tata Tertib dan Aturan Tes

HP tahan banting untuk driver ojol

1. Realme C67

Realme menghadirkan seri C67 sebagai salah satu ponsel yang tahan banting untuk kegunaan sehari-hari. Ponsel ini dibuat dengan standar IP54 yang membuatnya tahan debu dan cipratan air. Selain itu, perangkat ini pun dibekali layar dengan kecerahan hingga 800 nit yang diklaim tetap cerah bahkan di bawah terik matahari.

Terlebih, baterainya pun berkapasitas besar 5000mAh dengan pengisian daya cepat 33W. Kinerjanya didasarkan pada Snapdragon 685 6nm dengan RAM 8GB yang bisa ditambah 8GB lagi. Membuat kinerjanya mantap untuk berbagai aktivitas mobile.

Harga realme C67: Rp2,4 jutaan

2. Samsung Galaxy A55 5G

Galaxy A55 5G merupakan salah satu rilisan terbaru dari Samsung yang diluncurkan pada kuartal pertama 2024 lalu. Fitur unggulannya adalah desain menggunakan kaca yang dilengkapi Corning Gorilla Glass Victus sehingga membuatnya tahan terhadap kerusakan.

Perangkat ini pun dibekali baterai 5000mAh dengan fast charging. Selain itu, baterainya pun dikatakan bisa bertahan hingga 2 hari. Samsung juga menyematkan spesifikasi IP67 yang membuat Galaxy A55 5G menjadi lebih tahan air dan debu. 

Harga Samsung Galaxy A55 5G: Rp5,9 jutaan

BACA JUGA:20 Daftar Pinjol Legal Terbaru 2024 Tanpa DC Lapangan, Tawarkan Limit Puluhan Juta!

3. OPPO A98 5G

HP tahan banting untuk driver ojol lainnya ada OPPO A98 5G. Perangkat ini mengusung baterai lega yang dikatakan bisa bertahan seharian. Selain itu, perangkat ini sudah mendukung jaringan 5G dengan RAM hingga 8GB sehingga cocok untuk kebutuhan mobile saat bekerja. 

OPPO A98 5G juga dilengkapi dengan SuperVOOC charging yang diklaim mampu isi daya hingga 50 persen hanya dalam 18 menit. Adanya Battery Health Engine dikatakan menjaga baterai menjadi lebih awet sehingga ponsel tetap tangguh lebih lama.

Harga OPPO A98 5G: Rp3,7 jutaan

Kategori :