SELUMA, RBTVCAMKOHA.COM - Menjelang Idul Adha 1444 tahun ini, tim seleksi dari Dinas Peternakan Provinsi Bengkulu dan Dinas Pertanian Kabupaten Seluma, kembali melakukan survey ternak sapi yang akan dijadikan qurban Presiden RI Joko Widodo di Provinsi Bengkulu.
Langkah ini dilakukan tim dari Provinsi dan Kabupaten Seluma, sebelum tim Presiden turun ke Provinsi Bengkulu, untuk memilih dan menetapkan sapi qurban yang akan dibayar Presiden RI.
BACA JUGA:Kabar Haji, Pelunasan Biaya Haji Diperpanjang Sampai 12 Mei
Dari beberapa ternak sapi yang disurvei tim, baik dari Kabupaten Seluma maupun dari Kabupaten tetangga di Provinsi Bengkulu ini, besar kemungkinan ternak sapi milik Pakde Ngatijo (50) yang bakal kembali dipilih untuk qurban Presiden RI Joko Widodo seperti tahun 2020 lalu.
Ketika dikonfirmasi rbtv.disway.id, Pakde Ngatijo yang merupakan seorang PNS guru SD dan juga peternak sapi ulung ini, mengungkapkan sapi miliknya yang dinamainya MJ ini telah ditimbang tim dari Provinsi Bengkulu maupun Kabupaten Seluma, dengan bobot 896 Kg.
BACA JUGA:El Nino Diprediksi Gagal Muncul di Indonesia ? Peneliti BRIN Ungkap Penyebabnya
Pakde Ngatijo mengaku sapi jenis limousin yang bobotnya diatas 896 Kg jika dipasaran diestimasikan mencapai Rp 90 Jutaan.