Lenovo ThinkPad X9 Aura Vs Fujitsu FMV Note U, 2 Laptop Unggulan Laris di Pasar

Sabtu 08-02-2025,06:54 WIB
Reporter : Redha Medi Saputra
Editor : Purnama Sakti

Setelah membahas performa, kita lanjut ke bagian layar.

Lenovo ThinkPad X9 Aura punya layar yang mampu menampilkan tampilan visual yang tampak nyata.

Lenovo merancangnya dengan layar WUXGA OLED berukuran 14 inci yang dapat menampilkan resolusi 1920 x 1200 piksel, kecepatan refresh rate 60 HZ dan tingkat kecerahan layar 400 nits.

Sementara Fujitsu FMV Note U didukung dengan layer berpanel IPS berukuran 14 inci yang menawarkan resolusi 1920 x 1200 piksel, aspek rasio 16:10 dan dukungan kartu grafis Intel Arc 140V.

Kedua layar laptop ini punya spesifikasi yang hampir sama, namun yang berbeda terletak dari panel yang dimiliki keduanya, 

Lenovo ThinkPad X9 Aura punya layer berpanel WUXGA OLED, sedangan Fujitsu FMV Note U berbekal panel IPS dengan ukuran layar yang sama.

Bagaimana menurut kalian?

BACA JUGA:Review Infinix Inbook Air Pro+, Laptop Sempurna Bagi Konten Kreator

Baterai

Komposisi baterai menjadi hal penting jika membandingkan kedua laptop.

Semakin besar kapasitas baterai yang dimilikinya, tentu membuat penggunanya dapat mengoperasikan laptop dalam waktu lama tanpa perlu mengisi dayanya lagi.

Soal daya tahan baterai, sepertinya Fujitsu FMV Note U lebih unggul dari Lenovo Thinkpad X9 Aura.

Lenovo hanya menyematkan baterai berkapasitas 55 Wh pada laptop unggulannya ini, sedangkan Fujitsu FMV Note U punya baterai dengan kapasitas yang lebih besar, yakni 64 Wh.

Fitur

Bertanya soal fitur, kedua laptop ini punya segudang fitur premium yang turut melengkapi kecanggihannya.

Untuk Lenovo ThinkPad X9 Aura, merek ternama ini menyematkannya dengan beragam fitur-fitur canggih, mulai dari sistem pendingin dengan kipas ganda, 2 port Thunderbolt 4, HDM dan jack audio 3,5 mm.

Sementara Fujitsu FMV Note U menawarkan 2 port USB 3.2 Gen 1 Type-A, port HDMI, Ethernet dan jack audio 3,5 mm.

Kategori :