NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM – Sering sekali kali kita mendengar di masyarakat, bahwa perempuan itu diciptakan dari tulang rusuk laki-laki. Apalagi saat sepasang laki-laki dan perempuan saling berjodoh, pasti banyak diantara kita mendengar ungkapan demikian, “Tulang rusukku sudah ketemu,”, “itu tulang rusuknya sudah ketemu”.
Lalu apa benar perempuan itu diciptakan dari tulang rusuk laki-laki?
Pernyataan tentang perempuan diciptakan dari tulang rusuk memang sangat berdasar. Sebab, itu berdasarkan hadis Rasulullah SAW yang diceritakan oleh Abu Hurairah dan diriwayatkan oleh Muslim, yang berbunyi:
BACA JUGA:Tanggal Lahir Wanita yang Menjadi Idaman Pria, Mungkin Salah Satunya Tanggal Lahirmu
مَنْ كَانَ يُؤْمِنُ بِاللَّهِ وَالْيَوْمِ الآخِرِ فَإِذَا شَهِدَ أَمْرًا فَلْيَتَكَلَّمْ بِخَيْرٍ أَوْ لِيَسْكُتْ وَاسْتَوْصُوا بِالنِّسَاءِ فَإِنَّ الْمَرْأَةَ خُلِقَتْ مِنْ ضِلَعٍ وَإِنَّ أَعْوَجَ شَىْءٍ فِي الضِّلَعِ أَعْلاَهُ إِنْ ذَهَبْتَ تُقِيمُهُ كَسَرْتَهُ وَإِنْ تَرَكْتَهُ لَمْ يَزَلْ أَعْوَجَ اسْتَوْصُوا بِالنِّسَاءِ خَيْرًا
Artinya: “Barang siapa percaya Allah Swt. dan hari akhir, jika kamu menyaksikan sesuatu maka bicarakan yang baik tentang hal tersebut atau diam. Bersikap baiklah pada wanita, karena dia diciptakan dari tulang rusuk. Bagian tulang rusuk yang paling bengkok ada di atas. Jika kamu berusaha meluruskannya maka dia akan patah, dan bila dibiarkan maka bengkok tetap di sana. Sehingga bersikap baiklah pada wanita.” (HR Muslim).
Namun agaknya hadis yang disabdakan oleh Rasulullah SAW agaknya kurang tepat kalau hanya dimaknai dengan ungkapan-ungkapan di atas. Rasulullah jelas memberikan makna yang tersirat, yang lebih dalam sebenarnya bagaimana perihal perempuan dan cara memperlakukan mereka.
BACA JUGA:Seorang Wanita Menikah Lebih dari Satu Kali, di Surga Nanti Bersama Suami yang mana?
Lantas apakah benar secara anatomi tulang rusuk pria dan wanita berbeda, dan mengapa Rasulullah SAW mengistilahkan “tulang rusuk yang bengkok” dan mengapa kita harus bersikap lemah lembut kepada perempuan?
Dibandingkan dengan tulang lain, baik secara anatomi maupun fungsinya, rib bone punya karakteristik berbeda didalam tubuh manusia. Jika kebanyakan tulang berbentuk lurus, maka tulang ini benar-benar bengkok sampai memutari tubuh. Dengan posisi yang bengkok itulah, tulang rusuk bisa berfungsi secara maksimal.
Sebagaimana fungsi utamanya, tulang rusuk berguna untuk melindungi organ penting dalam tubuh manusia, seperti jantung dan paru-paru. Selain itu, tulang rusuk juga memberi bentuk yang baik pada bagian atas tubuh manusia. Meski diciptakan dan terpasang sambung-menyambung antara dada dan punggung, tulang rusuk tetap menyediakan ruang bagi paru-paru untuk kembang-kempis maksimal saat kita menarik nafas dan menghembuskannya.