BENGKULU, RBTVCAMKOHA.COM - KUR adalah kredit/pembiayaan modal kerja dan/atau investasi kepada individu/perseorangan skala usaha miko kecil menengah (UMKM) yang produktif dan layak, namun belum memiliki agunan tambahan atau agunan tambahan belum cukup.
KUR biasanya dimanfaatkan oleh nasabah yang membutuhkan modal. Bank BCA merupakan salah satu bank yang ditugaskan oleh pemerintah untuk menyalurkan dana KUR 300 juta bagi masyarakat.
Besaran pinjaman ini bisa diajukan hingga limit maksimum Rp500 juta per debitur dengan memenuhi syarat dan ketentuan yang berlaku.
Pada KUR BCA, disediakan layanan pengajuan online bagi para calon debitur yang membutuhkan pinjaman KUR 300 juta.
KUR 300 juta ini memiliki jangka waktu pinjaman yang lebih panjang sehingga menawarkan besaran angsuran yang lebih ringan.
Adapun tenor maksimal dari KUR 300 juta yaitu 3 tahun untuk Kredit Modal Kerja dan 5 tahun untuk Kredit Investasi.
BACA JUGA:Mau Ajukan KUR BCA, Simak Terlebih Dahulu Syarat-syaratnya di Sini, Lengkap
Suku bunga yang ditawarkan oleh Bank BCA untuk KUR 300 juta yaitu mulai dari 6% eff p.a. Selain itu, calon debitur juga akan dibebaskan dari biaya provisi dan administrasi ketika mengajukan pinjaman ini.
Dilansir dari laman resmi Bank BCA, ada sederet syarat yang harus dipenuhi oleh calon debitur untuk mengajukan KUR 300 juta secara online.
BACA JUGA:KUR BCA untuk UMKM Limit Rp10 Juta Hingga Rp500 Juta, Siapkan Dokumen Ini
Adapun syarat-syaratnya yaitu sebagai berikut:
- Merupakan Warga Negara Indonesia dan telah memiliki e-KTP.
- Bisa mengajukan atas nama perseorangan atau badan usaha.
- Minimal sudah berusia 21 tahun atau sudah menikah.