Pemkab Mukomuko Fokus Pembangunan Jalan dan Jembatan di Tahun 2026, Segini Anggaran yang Digelontorkan
--
BENGKULU, RBTV.DISWAY.ID - Pemerintah Kabupaten Mukomuko fukos membangun infrastruktur jalan dan jembatan di tahun 2026 sesuai dengan visi misi Bupati Choirul Huda.
Dari data yang ada pada kegiatan Bina Marga Dinas PUPR Kabupaten Mukomuko, pada tahun 2026 ini akan membangun jalan dan jembatan dengan total anggaran mencapai Rp 15 miliar.
BACA JUGA:22 Pejabat Eselon II Pemkab Bengkulu Tengah Dimutasi, Ini Daftarnya
Anggaran Rp 15 miliar tersebut bersumber dari Dana Bagi Hasil atau DBH sawit sebesar Rp 4,6 miliar, dana alokasi umum Rp 7,6 miliar dan khusus pembangunan jembatan Rp 2,5 miliar.
Disampaikan Bupati Mukomuko Choirul Huda, meski masih terjadinya efesiensi anggaran, pihaknya akan mengutamakan dan fokus dalam mengerjakan pembangunan infrastruktur jalan dan jembatan yang ada di kabupaten mukomuko sesuai dengan visi misi.
BACA JUGA:Lirik Lagu Hujan Kala Itu dari Valdy Nyonk, Ungkapan Luka Akibat Pengkhianatan
Pihaknya juga akan mewujudkan Kabupaten Mukomuko maju dan sejahtera untuk kedepannya.
“Walaupun terjadi efisiensi, tetapi visi-misi tetap kita utamakan. Akan fokus membangun infrastruktur jalan dan jembatan,” ujar Bupati Mukomuko, Choirul Huda
BACA JUGA:Bupati Seluma Marah Besar, Ada ASN Ketahuan Merokok saat Apel Akbar, Langsung Kena SP 1
Dwi Anggi Saputra
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:



