Bersihkan Rumah Mertua, Menantu Temukan Jutaan Uang Koin yang Nilainya Bikin Senyum
Bersihkan Rumah Mertua, Menantu Temukan Jutaan Uang Koin yang Nilainya Bikin Senyum--
NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM – Seorang menantu bernasib mujur. Ceritanya, seorang pria di California Amerika Serikat terkejut saat membereskan rumah milik mertuanya. Dia tak menyangka menemukan karung berisi uang koin satu sen berjumlah sekitar satu juta keping.
BACA JUGA:Uang Koin Rp1.000 Kelapa Sawit Masih Dicari Kolektor, Harganya Bisa Bikin Tajir Mendadak
KTLA melaporkan Agen real estat John Reyes menemukan koleksi koin tembaga yang sangat banyak, dengan nominal mencapai US$10 ribu atau sekitar Rp148,5 juta di ruang bawah tanah sebuah rumah di Los Angeles.
Penemuan mengejutkan ini bermula saat Reyes bersama dengan keluarganya membantu membersihkan ruangan di rumah mertuanya tersebut. Awalnya dia menemukan beberapa uang recehan dalam gulungan kertas yang hancur.
BACA JUGA:Tembus Hingga Miliaran, Berikut 5 Koin Kuno Termahal di Dunia
Setelah penemuan koin tersebut, Reyes kembali menemukan peti, kotak, dan lusinan tas bank berisi koin. Mereka menyimpulkan koin temuannya itu berbahan tembaga, bukan seng, yang digunakan Amerika Serikat saat membuat uang koin di tahun 1980-an.
Awalnya mereka bermaksud menukarnya dengan uang tunai yang lebih berguna. Namun mereka kemudian menyadari bahwa koin itu tidak dapat langsung ditukarkan dengan uang tunai.
“Kita harus membawa ini ke Coinstar (perusahaan menerima penukaran uang receh),'” kata Reyes, yang tinggal di Ontario, California.
BACA JUGA:3 Jenis Koin Mengandung EMAS Ini Dihargai Rp 200 Juta, Kenali Ciri-cirinya
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: