Viral Sampai ke Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, Sekda Turun Tinjau Jembatan Simpang
Sekda Seluma tinjau kondisi jembatan gantung di Seluma--
SELUMA, RBTVCAMKOHA.COM - Viralnya kondisi jembatan gantung penghubung ke Desa Simpang Kecamatan Seluma Utara telah sampai ke telinga Menteri PUPR RI Basuki Hadimuljono.
Hal tersebut diungkapkan Kadis PUPR Kabupaten Seluma M. Syaifullah kepada Sekretaris Pemkab Seluma Hadianto.
Menindaklanjutinya, Sekretaris Pemkab Seluma Hadianto, didampingi Asisten 1 Hendarsyah dan Staf Ahli Ikhwan, Jumat Siang (14/7) meninjau langsung kondisi jembatan gantung penghubung antara Kelurahan Selebar Kecamatan Seluma Timur dengan Desa Simpang Kecamatan Seluma Utara.
Untuk sampai ke lokasi jembatan gantung penghubung di Desa Simpang ini, harus menempuh perjalanan kurang lebih 30 menit dari Kota Tais.
BACA JUGA:G30S/PKI, Mantan Anggota Cakrabirawa Ini Menolak Perintah Eksekusi Anggota Polri
Beruntung sesampai di sekitar lokasi jembatan gantung tersebut, sungai air simpang dalam keadaan surut, sehingga mobil rombongan Sekda dapat melintasi sungai air simpang untuk sampai ke lokasi.
Untuk melihat kondisi jembatan secara dekat, Sekretaris Pemkab Seluma Hadianto harus berjalan kaki ke lokasi jembatan gantung yang sudah dipenuhi semak belukar.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: