Sembuhkan Sifat Iri, Dengki dan Riya, Ikuti Amalan Dzikir dari Habib Umar Bin Hafidz Ini
Habib umar bin hafidz--
NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM – Ini informasi menarik. Ulama kharismatik Yaman, Habib Umar bin Hafidz mengajarkan satu amalan dzikir untuk mengobati penyakit hati.
Ini disampaikannya saat kajian Subuh, yang merupakan rangkaian rihlah Habib yang juga ulama keturunan Nabi Muhammad SAW di Indonesia tahun ini.
BACA JUGA:Biar Lancar Kredit Rumah dan Mobil, Ini Cara Jitu Cek BI Checking Online 2023
Ini pesan singkat Habib Umar bin Hafidz:
“Ketika seseorang punya penyakit yang mempengaruhi jasad (badannya), ia akan berbondong-bondong merelakan harta dan waktunya untuk mengobati penyakit tersebut. Tetapi di saat hati dan jiwanya yang sakit, ia tidak peduli dengan penyakit tersebut,” kata Habib Umar.
Penyakit hati yang dimaksud seperti riya, ingin terkenal, ingin dilihat manusia, lalai, iri, dengki, hingga lupa kepada Allah. Padahal puncak penyakit badan adalah kematian dan selesai sudah, tetapi tidak dengan penyakit hati.
Ketika seseorang meninggal dunia, ia akan direpotkan dan merasakan kehinaan atas penyakit hati tersebut. Maka kita semua harus berusaha dan semangat untuk mengobati hati kita.
Ini Cara Mengobati Hati yang Sakit
Berikut cara ampuh untuk mengobati penyakit hati menurut Habib Umar:
1. Duduk dengan orang-orang sholeh yang dicintai dan dimuliakan Allah yang hati serta jiwanya bersih dan suci.
BACA JUGA:Tunggu Apa Lagi, Segera Ambil Saldo OVO Gratis Rp350 Ribu di Website Berikut
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: