Iklan dempo dalam berita

Peringatan 1 Tahun KIK, Makin Solid dan Jaga Kepedulian Insan Kesehatan

Peringatan 1 Tahun KIK, Makin Solid dan Jaga Kepedulian Insan Kesehatan

Memperingati 1 tahun Kerukunan Insan Kesehatan (KIK) Kota Bengkulu--

BENGKULU, RBTV.COM - Wajah-wajah insan kesehatan yang sudah mengabdi belasan hingga puluhan tahun berkumpul di acara Kerukunan Insan Kesehatan (KIK), Rabu pagi (21/12). 

Kegiatan ini diprakarsai oleh Drs. Askan Suhadi, M.Kes mantan Sekretaris Dinas Kesehatan Kota Bengkulu tahun 2013-2015. Ikut hadir para purna dan mantan kepala dinas serta mantan Dirut RSMY Supardi sebagai ketua panitia.

Kegiatan satu tahun Kerukunan Insan Kesehatan (KIK) ini dibuka Wakil Walikota Bengkulu Dedy Wahyudi, bersama Sekretaris Dinas Kesehatan Provinsi Bengkulu Susilawaty, mantan bupati dan kepala Dinas Kesehatan Provinsi Bengkulu, Bambang Suseno dan beberapa pejabat purna bakti di Dinkes Kota dan Provinsi Bengkulu.

Selain wadah silaturahmi, keberadaan KIK juga sebagai sarana permersatu insan kesehatan dari berbagai profesi. Dengan mengedepankan prinsip persaudaraan kesehatan membangun Provinsi Bengkulu yang lebih baik lagi dari segi  kesehatan.

"Ada 200 anggota KIK yang sudah bergabung dan diharapkan jumlah peserta KIK akan bertambah terus," ujar Supardi selaku ketua panitia Kerukunan Insan Kesehatan. 

KIK berharap insan kesehatan selalu solid dan tingkatkan kepedulian di dalam dan luar dunia kesehatan. (Retno Setiawan)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: