Lanjutkan Pembangunan Jembatan Air Nipis Bengkulu Selatan, Pemprov Pakai DBH Sawit
Pemprov Bengkulu pastikan kelanjutkan pembangunan jembatan Air Nipis Bengkulu Selatan--
BENGKULU, RBTVCAMKOHA.COM - Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Provinsi Bengkulu memastikan pembangunan Jembatan Air Nipis di Bengkulu Selatan akan dilanjutkan tahun ini.
Untuk pekerjaan ini, Pemprov Bengkulu akan menggunakan dana bagi hasil atau DBH Kelapa Sawit yang diterima Provinsi Bengkulu tahun 2023 ini.
Sebelumnya Gubernur Bengkulu, Rohidin Mersyah juga telah meninjau ke lokasi dan memastikan pembangunan lanjutan. Mulai dari dinding jembatan dan pelapis dasar jembatan serta menata kembali bangunan yang masuk ke dalam kawasan sepadan sungai agar bangunan tersebut tidak mengganggu fungsi jembatan.
BACA JUGA:Hadir Dengan Harga Terbaru, Ini Keunggulan Realme C53 Nfc
Bangunan jembatan yang masih dalam tahap pembangunan ini ambruk pada 2019 lalu, di tahun 2020 Pemerintah Provinsi atau Pemprov sempat berencana melanjutkan pembangunan.
Namun gagal karena dana dialihkan untuk penanganan covid-19 karenanya di tahun ini Pemprov baru dapat melanjutkan pembangunan jembatan Air Nipis.
Disampaikan, Pelaksana Tugas Kadis PUPR, Tejo Suroso, untuk realisasi pengerjaan fisik saat ini sedang dilakukan tahapan lelang dengan menggunakan E-katalog.
BACA JUGA:Bule Arthur Ditahan Polisi, Begini Tanggapan Pemerintah Amerika Serikat
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: