Iklan dempo dalam berita

Hari Kesaktian Pancasila, Perdana Penjabat Walikota Jadi Inspektur Upacara

Hari Kesaktian Pancasila, Perdana Penjabat Walikota Jadi Inspektur Upacara

Pemerintah Kota Bengkulu peringati hari Kesaktian Pancasila dengan menggelar upacara bendera--

BENGKULU, RBTVCAMKOHA.COM - Pemerintah Kota (Pemkot) Bengkulu menggelar upacara bendera di halaman Masjid Merah Putih di Kelurahan Pekan Sabtu, pada minggu pagi (1/10). Upacara ini memperingati Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2023.

 

Peringatan hari Kesaktian Pancasila tahun ini mengusung tema "Pancasila Pemersatu Bangsa Menuju Indonesia Maju".

BACA JUGA:Fakta Kisah Cinta Siti Bashiroh dan Bule Arthur yang Berakhir Petaka

 

Bertindak sebagai inspektur upacara, Penjabat Walikota Bengkulu, Arif Gunadi. Sedangkan komandan upacara yakni Kapten Inf. Kurni Amri dari Kodim 0407 Bengkulu.

 

Upacara diikuti Forkopimda Kota Bengkulu, DPRD, personel TNI Angkatan Laut, TNI Angkatan Darat, Polresta Bengkulu, kepala sekolah dan seluruh pejabat serta staf pemerintahan Kota Bengkulu. BACA JUGA:Garis Tangan Siti Bashiroh, Lulusan Pesantren Dapat Suami Bule Tempramental hingga Berakhir Duka

Kepala Dinas Kominfo Kota Bengkulu, Gita Gama menjelaskan hari Kesaktian Pancasila lahir pasca tragedi G30S/PKI. Dalam tragedi itu beberapa jenderal gugur dan mendapat perlakuan yang tidak manusiawi. 

 

"Sehingga diharapkan peringatan Kesaktian Pancasila ini dapat mengingatkan generasi penerus bangsa, bahwa kita tidak bisa meninggalkan nilai-nilai yang terkandung dalam Pancasila. Karena Pancasila merupakan falsafah negara," ujar Gita Gama.

BACA JUGA:Apa Sebenarnya Motif Kasus Bule Arthur? Begini Penjelasan Pihak Kepolisian

BACA JUGA:Pengguna GoPay 70 Persen, Mainkan Aplikasi Penghasil Uang Mabuk Duit, Dapat Saldo GoPay, DANA dan OVO

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: