Iklan dempo dalam berita

Andalan Keluarga dan Memiliki Jiwa Pemimpin, Simak 15 Fakta Anak Sulung dalam Keluarga

Andalan Keluarga dan Memiliki Jiwa Pemimpin, Simak 15 Fakta Anak Sulung dalam Keluarga

--

NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM - Sebenarnya hingga saat ini kaitan antara urutan kelahiran dan karakteristik seseorang masih perlu terus diteliti. 

Namun banyak psikolog yang percaya bahwa urutan kelahiran memang dapat mempengaruhi perkembangan psikologis, kepribadian dan potensi diri seseorang, termasuk anak pertama.

Anak sulung secara alami dibesarkan dengan campuran naluri orangtua dan "coba-coba” segala pola asuh. Pertama kali memiliki anak membuat orangtua sangat perhatian, ketat dengan aturan dan mungkin juga mengkhawatirkan hal-hal kecil.

BACA JUGA:Pasangan Ideal, Pernikahan Anak Sulung dan Bungsu Menurut Primbon Rezeki Selalu Lancar

Faktanya, gaya pengasuhan yang seperti ini membuat anak tertua cenderung memiliki sifat perfeksionis dan selalu berusaha menyenangkan orangtuanya.

Selain itu, anak sulung cenderung berkaca dari orangtua mereka. Hal ini mungkin menjelaskan mengapa karakter anak pertama seperti orang dewasa sejak dini dan pemimpin. Fakta anak pertama biasanya lebih cerdas, dan berani dalam mengambil keputusan serta kendali.

Berikut beberapa fakta anak pertama

1. Mandiri

Baik anak laki-laki maupun perempuan, fakta anak pertama yang paling umum adalah mereka anak yang mandiri. Apalagi jika orang tua telah mengalihkan perhatian ke anak kedua dan seterusnya, maka anak pertama harus mengandalkan dirinya sendiri.

Anak pertama terkenal mandiri dan cekatan dalam melakukan pekerjaan. Ia juga dapat melakukan pekerjaan tanpa bantuan orang lain, lho!

Anak pertama cenderung tidak memiliki masalah mengatur dirinya sendiri.

BACA JUGA:Anak-anak Sampai Orang Tua Hafal Surat Ini, Keutamaannya Bisa Menyembuhkan Penyakit

2. Andalan Keluarga

Karena sifat mandirinya itu, fakta anak pertama juga biasanya menjadi andalan keluarga. Ini karena mereka juga berjiwa pemimpin dan senantiasa memberikan contoh yang baik kepada adik-adiknya. Anak pertama tidak mudah menyerah dalam melakukan pekerjaan dan menjaga nama baik di keluarga.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: